Nekat Beraksi di Rumah Polisi, Dua Pencuri Berakhir Begini
jpnn.com, CIKARANG - Dua pencuri tertangkap basah saat beraksi di rumah seorang anggota polisi di Perum Tridaya, Desa Tridaya Sakti, Tambun Selatan, Kabupaten Bekasi, Jawa Barat, Kamis dini hari.
"Kedua pelaku merupakan warga Bogor berinisial S dan E," kata Kapolres Metro Bekasi Kombes Pol. Hendra Gunawan saat rilis media di Mapolsek Tambun, Kamis siang.
Aksi kedua pencuri dilakukan di rumah Kanit Shabara Polsek Cikarang Selatan AKP Sulyono.
Awalnya korban mendengar suara pintu rumahnya terbuka. Saat keluar rumah, korban melihat dua pelaku hendak membawa kabur sepeda motor miliknya.
Korban langsung meneriaki kedua pelaku yang sontak kabur melarikan diri.
Selang beberapa menit kemudian, kata Kombes Pol. Hendra Gunawan, kedua pelaku mendatangi kembali rumah korban karena menganggap kondisi sudah aman.
"Saat pelaku kembali melakukan aksinya, warga bersama korban yang sudah mengetahui aksi pelaku langsung mengadang," katanya.
Satu pelaku melawan dengan berbekal senjata api rakitan dan mencoba melarikan diri.
Dua pencuri tertangkap basah saat beraksi di rumah seorang anggota polisi di Perum Tridaya, Desa Tridaya Sakti, Tambun Selatan, Kabupaten Bekasi, Jawa Barat, Kamis dini hari.
- Pencuri Uang Operasional KPU Langkat Ditangkap Polisi, Pelaku Ternyata
- Irjen Djoko Minta Maaf Gegara Brigadir AKS Tembak Mati Warga
- Niat Pinjam Rp 25 Miliar, Warga Jatinangor Malah Kehilangan Rp 2 Miliar
- 5 Pencuri Ratusan Bebek di Serdang Bedagai Ditangkap Polisi
- 4 Pelaku Pencurian dan Penadah di Banyuasin Ditangkap Polisi
- Seorang Wanita Terlibat Perampasan Mobil Bermuatan 5 Ton Ikan di Jakut