Nekat ke Gaza, Kapal Pesiar Prancis Ditahan Israel
Rabu, 20 Juli 2011 – 10:42 WIB

Nekat ke Gaza, Kapal Pesiar Prancis Ditahan Israel
Sedianya, kapal yang mengangkut 16 orang tersebut dijadwalkan tiba di Gaza Selasa (19/7) siang. Tetapi, sebelum sampai tujuan, IDF mencegat mereka. Selama ini Israel memblokir jalur pelayaran internasional di wilayah Palestina. Awalnya, kapal tersebut diperintahkan berbalik menuju Pelabuhan El-Arish di Mesir. Tetapi, karena seruan itu tak digubris, IDF lantas membawa kapal ke pelabuhan Israel.
Sebenarnya, kapal yang mengangkut para aktivis itu bukan hanya kemarin mengalami hambatan. Saat singgah di Yunani pada akhir pekan lalu, kapal tersebut dilarang melanjutkan perjalanan menuju Gaza. Tapi, para aktivis di kapal Al-Karama tidak menghiraukan larangan itu. Kapal berbendera Prancis tersebut lantas bertolak dari Pulau Kastellorizo, Yunani, pada Sabtu petang lalu (16/7). (AFP/RTR/hep/dwi)
TEL AVIV - Insiden melibatkan militer Israel kembali terjadi di jalur pelayaran internasional yang menuju Jalur Gaza. Selasa (19/7) Pasukan Pertahanan
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
BERITA TERKAIT
- Rayakan Paskah, Presiden Kolombia Bicara soal Penderitaan Yesus & Rakyat Palestina
- Presiden Iran Masoud Pezeshkian Sebut Israel Pelaku Utama Terorisme Global
- Kereta Gantung Terjatuh di Italia Selatan, 4 Tewas
- Ajak Israel Berunding, Hamas Siap Akhiri Perang di Gaza
- Hamas Tolak Gencatan Senjata, Kini Israel Kuasai 30 Persen Jalur Gaza
- 1.400 Tenaga Medis Tewas Akibat Serangan Israel di Gaza