Nelayan Diprioritaskan Dapat Rumah Murah
Kamis, 03 Maret 2011 – 16:38 WIB

Nelayan Diprioritaskan Dapat Rumah Murah
JAKARTA — Pemerintah terus mematangkan program rumah murah meriah bagi masyarakat miskin. Tahun 2011 direncanakan mulai dibangun sekitar 100 ribu unit rumah sangat sederhana (RSS) bagi masyarakat tidak mampu. Prioritas pembangunan rumah murah meriah ini akan diberikan kepada nelayan.
‘’Yang pertama kita prioritaskan adalah nelayan karena nelayan kita hidupnya sangat kasihan. Kemarin sudah kita putuskan nelayan harus diutamakan (mendapat RSS),’’ kata Menteri koordinator bidang perekonomian Hatta Rajasa pada wartawan di Jakarta, Kamis (3/3).
Bersama dengan Kementrian Perumahan Rakyat, Kementrian Koordinator Kesra, Kementerian Kelautan dan BUMN serta kementrian terkait lainnya, telah disiapkan skema pembangunan RSS tersebut. Dengan program yang disubsidi pemerintah ini, nantinya setiap warga tidak mampu diharapkan bisa memiliki rumah dengan cicilan yang sangat ringan dibawah Rp 200 ribu perbulan.
‘’Bahkan dibawah itu. Makanya ada skema yang akan dibuat. Menteri Perumahan Rakyat telah memaparkan kepada kita dan ada peluang kita untuk membangun rumah murah yang bisa dicicil oleh masyarakat berpenghasilan sangat rendah,’’ kata Hatta.
JAKARTA — Pemerintah terus mematangkan program rumah murah meriah bagi masyarakat miskin. Tahun 2011 direncanakan mulai dibangun sekitar 100
BERITA TERKAIT
- Satgas Ramadan & IdulFitri Pertamina Dinilai Berhasil Memitigasi Lonjakan Permintaan BBM
- Pemda Diminta Jadi Motor Investasi dan Pemerataan Ekonomi
- PLN IP Siap Penuhi Kebutuhan Hidrogen Sebagai Energi Alternatif Masa Depan
- Estpos Hadir di Pontianak, UMKM Kalbar Siap Masuk Era Digital
- Masyarakat tak Perlu Ragu Bertransaksi Emas Secara Digital di Pegadaian
- Harga Emas Antam Hari Ini Sabtu 19 April 2025: Tetap Stabil di Rp 1,965 Juta Per Gram