Nelayan Mau Pulang Malah Temukan Mayat Wanita di Lautan
jpnn.com - PEMALANG - Sesosok mayat perempuan yang sudah dalam kondisi rusak ditemukan mengapung di Perairan Maribaya, Tegal Jawa Tengah, Senin (7/3). Penemunya adalah anak buah kapal (ABK) Berkah Jaya yang hendak pulang melaut.
Mayat perempuan itu sudah sangat sulit dikenali. Saat ditemukan juga tanpa identitas.
Meski demikian ABK Berkah Jaya tetap mengevakuasinya dan membawanya ke daratan. Mayat itu langsung dibawa ke tempat pelelangan ikan (TPI) di Kecamatan Taman, Pemalang.
ABK Berkah Jaya, Kursin menuturkan, mulanya kapal nelayan yang diawakinya hendak hendak pulang usai mencari ikan di Perairan Maribaya. Saat menuju Perairan Asemdoyong, ternyata Kusrin dan kawan-kawannya melihat sesosok mayat terapung di tengah laut.
Mereka pun memutuskan untuk mengevakuasi mayat itu dan membawanya menuju Asemdoyong. ”Tadinya akan saya serahkan ke Pelabuhan Tegal, tetapi karena penuh, saya bawa ke TPI Asemdoyong,” katanya seperti dikutip Radar Tegal.
Kasat Pol Air Polres Pemalang AKP I Ketut Mare mengatakan, mayat itu sudah langsung diatopsi di Puskesmas Lantunan. “Hasil pemeriksaan, pada mayat didapati ada luka di bagian kepalanya,” jelas Mare
Ia menambahkan, mayat itu sudah disimpan di RSU Dr. M. Ashari Pemalang. Sedangkan bagi keluarga merasa kehilangan salah stau anggotanya untuk segera menghubungi pihak kepolisian.
“Sampai saat ini, belum ada saudara atau anggota keluarganya yang melapor terkait hal itu,” tuturnya. (rid/zul/JPG/ara/JPNN)
PEMALANG - Sesosok mayat perempuan yang sudah dalam kondisi rusak ditemukan mengapung di Perairan Maribaya, Tegal Jawa Tengah, Senin (7/3). Penemunya
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- Romadhan Jadi Tersangka Kecelakaan Speedboat di Sungai Musi, Sebuah Fakta Terungkap
- 1.260 Guru di Kota Bengkulu Terima Tunjangan Profesi Triwulan III-2024
- Polres Dumai Menggerebek Gudang Pupuk Ilegal di Bukit Kapur, Lihat!
- Polisi Umumkan Hasil Olah TKP Kecelakaan Tol Cipularang, Sebuah Fakta Terungkap
- Menang Praperadilan, Polda Riau Kejar TPPU Tersangka Korupsi KUR Bank Pelat Merah Ini
- Kapolres Inhu & Tim Pamatwil Polda Riau Cek Kesiapan TPS Khusus