Nelayan yang Hilang Kontak di Perairan Bintan Ditemukan Sudah Meninggal Dunia
Kamis, 19 September 2024 – 15:20 WIB
"Seluruh unsur SAR yang terlibat dikembalikan ke kesatuannya masing-masing dengan ucapan terima kasih," ujar Fazzly.
Ia mengimbau masyarakat, terutama yang beraktivitas di laut, agar lebih waspada dan berhati-hati mengingat kondisi cuaca belakangan ini tergolong ekstrem, salah satunya angin kencang.
Cuaca ekstrem angin kencang disertai hujan pada Selasa (17/9) malam, memicu puluhan rumah warga di Bintan rusak ringan hingga berat.
Selain itu, puluhan pohon tumbang akibat angin kencang.
"Kalau angin kencang, warga terutama nelayan sebaiknya tunda dahulu melaut sampai kondisi cuaca membaik. Jangan lupa lengkapi alat keselamatan saat turun ke laut, seperti life jacket," imbau Fazzly. (antara/jpnn)
Tim SAR Gabungan menemukan jasad nelayan yang hilang kontak di perairan Bintan. Korban ditemukan dalam kondisi meninggal dunia.
Redaktur & Reporter : M. Kusdharmadi
BERITA TERKAIT
- 3 Korban Longsor di Purworejo Ditemukan Sudah Meninggal Dunia
- Bocah SD yang Terseret Arus Banjir Ditemukan Tim SAR Gabungan, Begini Kondisinya
- Antisipasi Kenaikan Kasus DBD, Dinkes Sumsel Akan Sebar Larvasida ke Kabupaten Kota
- Romo Johannes Hariyanto Pimpin Misa Penutupan Peti Jenazah Emmanuel Setiyono
- Nelayan yang Hilang di Bangka Barat Ditemukan, Begini Kondisinya
- Nelayan yang Hilang di Bangka Barat Sudah Ditemukan, Jasadnya Tak Utuh