Nenek 60 Tahun Nekat Curi Sembako karena Lapar

Nenek 60 Tahun Nekat Curi Sembako karena Lapar
Nenek 60 Tahun Nekat Curi Sembako karena Lapar

jpnn.com - CIREBON – Desakan ekonomi dan butuh uang untuk makan memang membuat orang bisa melakukan apa saja, termasuk seorang wanita lanjut usia nekat mencuri sembako di sebuah toko dalam Pasar Jamblang.

Akibat perbuatannya, wanita berinisial Ny Ah (60) warga Desa Bango Dua, Blok Karanganyar, Kecamatan Klangenan, Kabupaten Cirebon ini harus menjalani pemeriksaan dan meringkuk di ruang tahanan Mako Polsek Depok.

Radar Cirebon (Grup JPNN.com) Senin (15/12) mewartawakan, awalnya kemarin (14/12), sekitar pukul 10.00, pelaku seorang diri datang ke salah satu toko sembako di Pasar Jamblang. Layakanya seperti pembeli, pelaku masuk ke dalam toko berpura-pura memilih barang yang akan dibelinya. Dari semula sang pemilik toko yakni Yanto sudah mencurigai gerak-gerik wanita lansia itu.

Bahkan dua hari sebelumnya, pelaku terekam kamera pengintai CCTV yang terpasang di toko tersebut sedang mencuri sejumlah sembako yang disembunyikan di balik pa­kaiannya yang sudah di­modifikasi. Dugaan itu pun terbukti, kali ini pelaku kembali terekam kamera CCTV sedang memasukan barang-barang dagangan milik korban seperti kopi, teh, gula, dan tepung ke saku celana di balik baju das­ternya.

Ketika pelaku hendak keluar toko, Yanto pun langsung meringkusnya. Setelah digeledah, ditemukan barang bukti hasil curian. Selanjutnya, petugas kepolisian dari Polsek Depok mendatangi TKP setelah mendapat laporan dari korban. Beserta barang buktinya, pelaku digelandang polisi ke mako Polsek Depok guna proses hukum lebih lanjut.

“Saya amati dia, lalu setelah ia mengambil barang-barang dagangan dengan memasukannya ke saku celana yang sudah ia modifikasi, saya langsung tangkap lalu mengikat kedua tanganya dengan tali. Selanjutnya lapor polisi,” katanya korban Yanto.

Di mako Polsek Depok, pelaku mengaku nekat mengutil karena terdesak kebutuhan ekonomi dan kelaparan.

“Saya sudah dua kali mencuri di toko itu. Rencananya barang-barang itu akan dijual lagi, uangnya buat makan. Jujur saya sangat menyesal melakukan ini,” tuturnya sambil menangis.

CIREBON – Desakan ekonomi dan butuh uang untuk makan memang membuat orang bisa melakukan apa saja, termasuk seorang wanita lanjut usia nekat

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News