Nenek 73 Tahun Taklukkan Everest
Minggu, 20 Mei 2012 – 00:04 WIB

Nenek 73 Tahun Taklukkan Everest
KATMANDU -- Seorang nenek berusia berusia 73 tahun berhasil mendaki puncak Gunung Himalaya atau yang dikenal dengan Gunung Everest. Tamae Watanabe memecahkan rekornya sendiri untuk kembali menjadi wanita tertua yang berhasil menaklukkan puncak tertinggi di dunia tersebut. Nenek pemberani ini memulai ekspedisi terbarunya bulan lalu, tapi kondisi cuaca memaksanya untuk dua kali menunda perjalanannya ke puncak.
Nenek jepang tersebut berhasil mencapai puncak setinggi 8.850 meter hari Sabtu (19/5) bersama empat anggota tim lainnya. Dirinya mendaki puncak gunung itu dari sisi Tibet.
Sebelumnya, Watanabe telah mendaki gunung itu tahun 2002 pada usia 63 tahun. Ketika itu dia memecahkan rekor dunia sebagai perempuan tertua yang berhasil mendaki Everest.
Baca Juga:
KATMANDU -- Seorang nenek berusia berusia 73 tahun berhasil mendaki puncak Gunung Himalaya atau yang dikenal dengan Gunung Everest. Tamae
BERITA TERKAIT
- Mengenang Paus Fransiskus, Ketum PP Muhammadiyah: Sosok Penyantun dan Humoris
- Siapa Pemegang Kendali Vatikan Sepeninggal Paus dan Bagaimana Memilih Penggantinya?
- Sede Vacante, Masa ‘Kursi Kosong’ setelah Paus Vatikan Wafat
- Setahun Sebelum Meninggal, Paus Fransiskus Sederhanakan Liturgi Pemakaman Kepausan
- Kabar Duka, Paus Fransiskus Meninggal Dunia
- Rayakan Paskah, Presiden Kolombia Bicara soal Penderitaan Yesus & Rakyat Palestina