NET Berbagi Takjil dan Kunjungi 300 Yatim Piatu

NET Berbagi Takjil dan Kunjungi 300 Yatim Piatu
Tim NET bersama anak-anak yatim saat membuat kerajinan tangan. Foto: dok. NET

jpnn.com, JAKARTA - Stasiun televisi NET mengembangkan program Ramadan di layar kaca maupun melalui berbagai kegiatan.

NET mengajak anak-anak selebritas untuk berbagi inspirasi keluarga masa kini melalui program Lantunan Doa Anak yang tayang setiap hari.

Selain itu, NET bersama sukarelawan Good People mengembangkan program Berbagi Berkah bersama lebih dari 300 anak yatim piatu di pinggiran Jakarta, Yogyakarta, dan Surabaya, serta berbagi takjil di sejumlah ruas jalan ibu kota.

Nugroho Agung Prasetyo, AVP Brand Communication NET mengatakan program CSR diharapkan dapat menjadi spirit tangan di atas membantu sesama.

"Juga meringankan beban orang di sekitar kita yang membutuhkan, memberikan kebahagiaan di bulan Ramadan," kata Agung dalam keterangan tertulisnya, Jumat (30/4).

Rangkaian kegiatan NET Berbagi Berkah dilakukan secara berkelanjutan pada bulan Ramadan dengan menyisir berbagai daerah, mulai dari Jakarta ke kota Bandung, Yogyakarta, dan Surabaya.

Di pinggiran Jakarta, NET Good People mengunjungi sejumlah panti asuhan dan berbagi takjil di sejumlah ruas jalan wilayah Depok, Tangerang Selatan, dan Bekasi.

Dengan tetap menjaga protokol kesehatan, NET mengajari anak-anak yatim piatu membuat kerajinan tangan serta menyampaikan uang santunan.

NET menggelar kegiatan CSR dengan berbagi takjil dan mengunjungi 300 Yatim Piatu di Jakarta, Bandung, Yogyakarta, dan Surabaya

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News