Netflix Nyaris Diboikot Gara-Gara Film India yang Dianggap Melecehkan Dewi Hindu
Teks Bahasa India dalam puisi tersebut diterjemahkan menjadi 'besharm' dan 'haramzada' yang berturut-turut berarti 'tak tahu malu' dan 'anak haram'.
Terjemahan dari puisi tersebut tidak hanya membuat netizen India geram. Kaum ekstrem pun merasa teks yang digunakan tidak pantas untuk sebuah puisi yang didasarkan dari Dewa Krishna dan Dewa Radha.
Masyarakat pun menyuarakan tagar #boycottNetflix dan ramai membicarakan Bulbbul karena adegan tersebut.
Film Anuskha Sharma di Amazon Prime Video pun kena imbas boikot meski dengan kasus yang berbeda.
Meski Netflix tidak memberikan komentar dengan usaha boikot dan juga kontroversi yang beredar, tetapi aplikasi film streaming itu langsung mengganti teks yang dipermasalahkan warganet.
Kata 'besharm' yang berarti 'tak tahu malu' masih tetap menempel di klip yang menampilkan Dewi Radha dan Dewa Krishna. Namun kata 'haramzada' atau 'anak haram' kini diganti menjadi 'natkhat' yang berarti 'nakal'.
Puisi yang dibacakan dalam film Bulbbul ini berjudul Kalankini Radha. Kalankini berarti reputasi yang buruk dalam kisah romansa Krishna dan Radha.(ngopibareng/jpnn)
Kamu Sudah Menonton Video Terbaru Berikut ini?
Netflix diprotes dan nyaris diboikot para penggunanya karena film India yang dianggap melecehkan Dewi Hindu Raddha.
Redaktur & Reporter : Natalia
- Rumor Leonardo DiCaprio Terlibat Squid Game 3, Netflix Beri Penjelasan
- Kolaborasi Spesial Hadirkan Squid Game Season 2 di Netflix
- Menangkan Squid Game: Red Light Green Light Challenge, Randy Danistha Cerita Begini
- Yamaha Mewujudkan Motor Listrik Futuristik Y/AI dari Anime Tokyo Override
- Abhiseka dan Parisudha Agung Upaya Muliakan Candi Prambanan
- Hashim Tekankan Pentingnya Solidaritas di Acara Deepavali