New Agya Warna Cerah Paling Diminati

New Agya Warna Cerah Paling Diminati
PEMINAT: Tiga model berpose di dekat Toyota New Agya di Jakarta, beberapa waktu lalu. Toni Suhartono/Indopos /JPNN

''Pada umumnya, warna-warna basic seperti hitam, silver dan putih, menjadi warna pilihan utama dari konsumen. Sebab, masyarakat selalu berpikir tentang harga jualnya kembali. Tiga warna itu terus jadi favorit konsumen apa pun jenis mobilnya. Tapi untuk New Agya nampaknya pengecualian, '' imbuhnya.

Rouli menjabarkan, warna putih menjadi warna pilihan yang banyak diminati oleh para konsumen New Agya yaitu sebesar 33 persen.

Setelah itu, diikuti  merah sebesar 20 persen,  kuning dan hitam masing-masing 12,8 persen.

Sedangkan perak dan abu-abu berada di tempat terakhir. Kuning merupakan warna baru yang hanya ditawarkan pada tipe 1,2-liter.

Berdasarkan data di atas sudah jelas bahwa target pasar New Agya sudah tepat sasaran yaitu kalangan muda atau yang berjiwa muda.

Pasalnya, karakter konsumen muda tidak hanya menjadikan kendaraan sebagai alat transportasi, tapi juga menjadi gaya hidupnya.

''Kami melihat bahwa mobil ini masuk ke segmen penggunanya langsung, di mana calon pemiliknya makin lama makin muda. Warna eksterior dianggap mampu menjadi representasi anak muda yang mencerminkan lifestyle dan mereka ingin tampil berbeda atau lebih keren,'' katanya. (dew)


Meski baru diluncurkan April lalu, New Astra Toyota Agya mendapat sambutan hangat dari masyarakat Indonesia.


Redaktur & Reporter : Ragil

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News