Neymar Bakal Terima Gaji di Bawah Messi
jpnn.com - BARCELONA- Barcelona langsung bergerak cepat mengamankan jasa Neymar. Tim berjuluk Blaugrana itu mengikat Neymar dengan kontrak berdurasi lima musim. Penandatanganan kontrak akan dilakukan setelah Neymar kembali dari Copa America.
Kocek kapten timnas Brasil itupun bakal semakin menggelembung. Laman Sport menulis, kontrak itu bernilai 12 juta Euro atau sekitar Rp 180 miliar (Euro= Rp 15.000).
“Neymar sudah sepakat dengan Blaugrana pada Maret lalu untuk melipatkan gajinya. Dia akan menjadi pemain dengan bayaran tertinggi kedua di bawah Messi,” demikian tulis Sport.
Kesepakatan itu memang terlihat masuk akal jika menilik performa yang ditunjukkan Neymar bersama Barcelona. Musim lalu, Neymar berhasil mendonasikan 39 gol.
Mantan bintang Santos itu juga berhasil mempersembahkan treble winners. Itu adalah pelipur lara bagi Barcelona setelah gagal juara pada musim 2013/2014 silam. (jos/jpnn)
BARCELONA- Barcelona langsung bergerak cepat mengamankan jasa Neymar. Tim berjuluk Blaugrana itu mengikat Neymar dengan kontrak berdurasi lima musim.
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- Juara MotoGP 2024, Jorge Martin Ikuti Rekor Spesial Valentino Rossi
- Timnas Indonesia vs Arab Saudi: Laga Penyambung Nyawa Garuda
- Heboh Pernyataan Erick Thohir & Aksi Bang Jay setelah Indonesia Kalah Tebal, Manajer Merespons
- Pebulu Tangkis Muda Indonesia Unjuk Gigi di Vietnam dan Malaysia International Series
- Kumamoto Masters 2024: Rengkuh Satu Gelar, Ganda Putra Indonesia Perlahan Bangkit
- Daftar 20 Tim Grand Finale Meet The World With SKF Road to Gothia Cup 2025