Neymar dan Mbappe tak Punya Alasan Tinggalkan PSG

jpnn.com, PARIS - Presiden Paris Saint-Germain Nasser Al-Khelaifi menyatakan, Neymar dan Kylian Mbappe tidak punya alasan untuk meninggalkan klub.
“Kami telah berinvestasi banyak di klub untuk memenangi Liga Champions dan semua trofi yang tersedia,” kata Al-Khelaifi kepada RMC Sport, yang dikutip Goal.
"Neymar dan Kylian tidak punya alasan untuk pergi. Kami benar-benar memiliki segalanya untuk memenangi semua turnamen."
"Kami memiliki tim yang hebat hari ini. Kami menghormati yang lain, tetapi kami berada di sana bersama mereka. Kami sedang bekerja."
"Dan itu belum berakhir. Kami perlu melanjutkan, tetap tenang karena Liga Champions belum selesai. Kami perlu bekerja lebih keras setiap hari.
"Keyakinan itu ada. Rahasianya adalah terus bekerja. Detailnya juga membuat perbedaan."
Kontrak kedua pemain termahal dunia itu akan berakhir pada 2022.
Neymar tampaknya lebih dekat untuk meneken kesepakatan baru daripada Mbappe.
Neymar dan Mbappe disebut sama sekali tak punya alasan untuk meninggalkan PSG. Benarkah?
- Big Match Argentina vs Brasil Tanpa Messi dan Neymar
- Liga Spanyol: Kylian Mbappe Cetak Brace, Real Madrid Memuncaki Klasemen
- Cedera Lagi, Neymar Dicoret dari Skuad Timnas Brasil
- Bayern Muenchen Memperpanjang Kontrak Joshua Kimmich
- Lihat Bagan dan Jadwal Perempat Final Liga Champions
- 4 Tim Tembus 8 Besar Liga Champions, Bayern Vs Inter Milan