Neymar Diminta Absen di Laga Kontra Atletico

jpnn.com - BARCELONA- Tim Penasihat striker andalan Brasil Neymar, sedang melobi Barcelona agar tidak menurunkan pemain tersebut di pertandingan terakhir melawan Atletico Madrid, 18 Mei nanti.
Marca melaporkan, Neymar diharapkan tidak muncul di skuat Barca saat laga vital penutup musim La Liga tersebut.
"Saat itu (Barcelona vs Atletico), sudah masuk di minggu-minggu menjelang Piala Dunia 2014 di Brasil. Manajemen Neymar meyakini dia tidak akan ikut ambil bagian karena cedera pada kaki kirinya yang didapat pada bulan April," tulis kolumnis Folha de Sao Paulo Monica Bergamo, Rabu (7/5).
"Neymar sangat ingin untuk bermain dalam permainan itu, tetapi manajemennya telah membujuknya untuk tidak mendapatkan risiko lagi jelang Piala Dunia. Mereka ingin Neymar beristirahat. Bahkan jika Neymar sudah pulih dari cedera."
Pada tanggal 17 April, Barcelona mengumumkan bahwa Neymar divonis absen selama sebulan menyusul luka memar.
Setidaknya dalam teori, Neymar butuh waktu pemulihan hingga sebulan. Itu berarti, Neymar berpotensi kembali ke tim bertepatan dengan persiapan Barca melawan Atletico Madrid. (adk/jpnn)
BARCELONA- Tim Penasihat striker andalan Brasil Neymar, sedang melobi Barcelona agar tidak menurunkan pemain tersebut di pertandingan terakhir melawan
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- MotoGP 2025: Marquez Mentereng dengan Ducati, Bagnaia Merasa Tertekan?
- 5 Laga Terakhir Liga 1, Pelatih Persib Bojan Hodak Menaruh Harapan kepada Sosok Ini
- Kastaneer Bertekad Kuat Bawa Persib Bandung Raih Gelar Juara Liga 1 2024/25
- Sudirman Cup 2025: Upaya Garuda Memulihkan Martabat
- Sultan Dukung Indonesia Jadi Tuan Rumah Olimpiade Remaja 2030
- Bek Dewa United Pengin Menang di 5 Laga Sisa