Ngaku Bawa Bukti, Honorer K2 Ngotot Ketemu Menteri

Ngaku Bawa Bukti, Honorer K2 Ngotot Ketemu Menteri
Ngaku Bawa Bukti, Honorer K2 Ngotot Ketemu Menteri

jpnn.com - JAKARTA - Meski sudah diterima Sekretaris Kementerian Pendayagunaan Aparatur Negara dan Reformasi Birokrasi (KemenPAN-RB), ratusan honorer kategori dua (K2) ngotot bertemu MenPAN-RB Azwar Abubakar. Para honorer yang tergabung dalam Forum Honorer K2 Indonesia (FHK2I) ini meminta agar Azwar mempertanggungjawabkan janjinya.

"Kami tidak mau pergi dari sini sebelum bertemu Pak Menteri. Kami mau menerima tantangan Pak Azwar bahwa kalau ada manipulasi atau permainan dan ada bukti, silakan dibawa. Nah kami sekarang sudah bawa bukti," beber Riyanto Agung Subekti, dari korwil FHK2I Jawa Timur, di Kantor KemenPAN-RB, Jumat (16/5).

Ditambahkan, bila belum ketemu MenPAN-RB, ratusan honorer ini tidak akan beranjak dari Kantor KemenPAN-RB. "Kami akan bermalam di sini, kalau kami tidak bertemu MenPAN-RB," tegasnya.

Hal senada diungkapkan Ketua FHK2I Titi Purwaningsih mengungkapkan, honorer K2 akan terus menagih janji MenPAN-RB. "Kalau pun kami harus bermalam di sini tidak apa-apa, yang penting Pak Azwar mau menerima kami," ujarnya.

Untung saja, tak perlu lama menunggu, usai salat Jumat, Azwar langsung menerima honorer K2. Bahkan honorer K2 yang tadinya sempat berpencar mencari santapan siang sampai kalang kabut karena tidak menyangka, politisi PAN itu sudah berada di ruang pertemuan.(esy/jpnn)


JAKARTA - Meski sudah diterima Sekretaris Kementerian Pendayagunaan Aparatur Negara dan Reformasi Birokrasi (KemenPAN-RB), ratusan honorer kategori


Redaktur & Reporter : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News