Ngaku Diteror Dhani, Farhat Minta Perlindungan Allah
jpnn.com - JAKARTA - Saling serang antara kubu Ahmad Dhani dan Farhat Abbas terus berlangsung. Terakhir, Farhat Abbas menyatakan sudah diteror oleh mantan suami Maia Estianty itu.
"Ya bener. Terornya lewat SMS (Short Messages Services)," kata Farhat saat ditemui di Epicentrum Kuningan Jakarta Selatan, Rabu (27/11).
Farhat mengungkapkan, teror Ahmad Dhani dilakukan lewat temannya yang mengirim SMS. Namun Farhat yakin, si peneror akan muncul dalam waktu dekat. "Nanti nongol orangnya terus marah lagi ke saya," ujarnya.
Farhat juga mengungkapkan, teror lewat SMS itu sama sekali tidak mengganggunya. Farhat mengaku tidak takut karena telah berserah diri ke Allah Swt.
"Ya gak terganggu. Kalau ada yang main teror atau dukun, saya percaya sama Allah aja," tegasnya. (abu/jpnn)
JAKARTA - Saling serang antara kubu Ahmad Dhani dan Farhat Abbas terus berlangsung. Terakhir, Farhat Abbas menyatakan sudah diteror oleh mantan suami
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- Aurel Hermansyah Jarang Rilis Lagu, Atta Halilintar: Dia Lebih Semangat Dagang
- Libur Akhir Tahun, Ini Daftar Film yang Tayang di RCTI
- 11 Pasangan Artis Bercerai Sepanjang 2024, Nomor 5 Mengejutkan
- Tiket Pestapora 2025 Dijual Mulai Hari Ini
- Atiqah Hasiholan Ikut Diperiksa Terkait Kasus Warisan Keluarga
- 5 Spot Terbaik di Jakarta untuk Saksikan Pesta Kembang Api Tahun Baru