Ngamar Sambil Miras, Eh...Dirazia Polisi
Senin, 15 Juli 2013 – 16:20 WIB

Ngamar Sambil Miras, Eh...Dirazia Polisi
JAYAPURA - Sebanyak delapan pasangan mesum terjaring razia yang dilakukan oleh aparat Polsek Abepura Kota, Papua. Pasangan yang bukan muhrim ini ditemukan di penginapan.
Umumnya, pasangan ini berada dalam satu kamar. Tapi di Hotel Bunga Youtefa, aparat menemukan dua pasangan yang tak beridentitas. Prianya sedang mengkonsumsi minuman keras.
Delapan pasangan mesum ini kemudian diberikan pembinaan. Setelah itu, mereka dilepas. "Razia ini digelar untuk meningkatkan kenyamanan bagi umat Muslim yang menggelar ibadah selama bulan Suci Ramadan," kata Kapolsek Abepura Kota Kompol Decky Hursepuny seperti yang dilansir Cenderawasih Pos (JPNN Group), Senin (15/7).
Decky mengatakan razia ini tidak berhenti sampai di pasangan mesum tapi juga dilakukan di sejumlah bar yang ada di wilayah Abepura dan Heram menyangkut pengawasan jam operasional.
JAYAPURA - Sebanyak delapan pasangan mesum terjaring razia yang dilakukan oleh aparat Polsek Abepura Kota, Papua. Pasangan yang bukan muhrim ini
BERITA TERKAIT
- 273 Mahasiswa UMTS Jadi Korban Penipuan, Miliaran Uang Kuliah Melayang, Waduh!
- Terlibat Keributan di THM, 1 Anggota TNI AL Tewas, 2 Prajurit Terluka
- Apes, Belasan Pengunjung Festival di Magetan Jadi Korban Copet
- Duit Rp 1 Miliar yang Dipinjam Ternyata Uang Palsu, Warga Karawang Tertipu
- Bubarkan Tawuran di Cikini Jakpus, Polisi Tangkap 3 Remaja
- Sopir Asal Mura Gelapkan Uang Hasil Jual Ayam di Tempat Kerja, Uangnya Dipakai Judi Slot