Ngantuk, Truk Sruduk 15 Motor
jpnn.com - SEHARI kemarin (9/4), terjadi dua kecelakaan lalu lintas (laka lantas) di dua tempat berbeda. Peristiwa pertama terjadi sekitar pukul 06.30 di Jalan Raya Sembon, tepatnya di sebelah utara jembatan Sembon, Kecamatan Karangrejo, Tulungagung. Korban Mohammad Dafa Novansa, pelajar kelas IX SMPN 1 Karangrejo, tewas di tempat.
Laka juga terjadi di depan Pasar Bandung, Tulungagung sekitar pukul 11.00. Sebuah dump truck nopol AG 9437 UR bermuatan pasir yang dikemudikan Joko, warga Desa Tanggul Kundung, Besuki, menabrak 3 motor, 2 mobil, 12 sepeda motor yang terparkir, dan 2 kios buah. Tidak ada korban jiwa.
Menurut Imam Solikin, salah seorang saksi laka lantas di Jalan Raya Bandung, peristiwa itu terjadi sekitar pukul 11.30. Diduga, sopir dump truck yang bermuatan pasir dari arah timur mengantuk sehingga berjalan agak melebar ke kanan.
Tiba-tiba, truk tersebut menabrak tiga kendaraan dari arah berlawanan. Lalu, truk meluncur dan menabrak 12 sepeda motor yang terparkir di halaman pasar. Dua kios buah juga tertabrak. ''Setelah menabrak sepeda motor yang diparkir, truk baru berhenti,'' ujarnya.
Kanit Laka Satlantas Polres Tulungagung Ipda Sukardi menjelaskan, kejadian itu diduga terjadi karena sopir truk mengantuk. "Sopir beserta barang buktinya diamankan di mapolres." (jaz/ris/any)
SEHARI kemarin (9/4), terjadi dua kecelakaan lalu lintas (laka lantas) di dua tempat berbeda. Peristiwa pertama terjadi sekitar pukul 06.30 di Jalan
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- Kadiskominfotik Pekanbaru Ditahan Jaksa Terkait Kasus Korupsi Pembuatan Video
- Pramono Bentuk Tim Transisi Gubernur Sebelum Dilantik, Ima Mahdiah Ketua
- Pelaku Utama Perampokan ASN Dinkes Sumsel Ditangkap, Nih Tampangnya
- 8 Daerah di Sumsel Menetapkan Kepala Daerah
- Farhan Ungkap Rencana Revitalisasi Teras Cihampelas yang Terbengkalai
- Sertijab Wakapolda Riau dan PJU, Irjen Iqbal Ingatkan Komitmen Melayani Masyarakat