NGERI... Badai Pasir Tebal Melanda Timur Tengah Tewaskan 8 Orang

NGERI... Badai Pasir Tebal Melanda Timur Tengah Tewaskan 8 Orang
Sebagian besar Lebanon, Suriah, Israel dan Siprus telah diselimuti debu tebal akibat badai yang melanda wilayah ini sejak Senin lalu. Foto: YouTube

jpnn.com - TIMURTENGAH - Sedikitnya delapan orang tewas dan ratusan lagi mengalami masalah pernapasan akibat fenomena badai tebal yang melanda sebagian negara Timur Tengah sejak kemarin.

Seperti dilaporkan laman ABC News, Rabu (9/9), bahwa pemerintah setempat telah mengeluarkan peringatan kepada penduduk untuk tidak keluar rumah hingga keadaan reda kembali.

Sebagian besar Lebanon, Suriah, Israel dan Siprus telah diselimuti debu tebal akibat badai yang melanda wilayah ini sejak Senin kemarin. Pengungsi dari Suriah yang kini hidup hanya dengan kebutuhan dasar di Libanon paling parah.

Sementara menurut laporan pemantau, di Suriah, badai menyebabkan pesawat tempur pemerintah dan helikopter terpaksa mengurangi serangan, tetapi setidaknya enam meninggal di seluruh negara akibat kegagalan pernafasan.

"Empat orang (tewas) di Deir Ezzor, termasuk anak-anak dan seorang wanita tua, serta seorang lagi anak-anak di wilayah Hama dan seorang di Daraa," kata Kepala Badan Pemantau HAM Suriah, Rami Abdel Rahman.(abcnews/ray/jpnn)


TIMURTENGAH - Sedikitnya delapan orang tewas dan ratusan lagi mengalami masalah pernapasan akibat fenomena badai tebal yang melanda sebagian negara


Redaktur & Reporter : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News