Ngeri! Kapolda Keluarkan Ultimatum Tegas pada Pembakar Kantor Gubernur
jpnn.com - TANJUNG SELOR – Kapolda Kaltim Safaruddin mengaku tak akan membiarkan para perusuh yang membakar kantor Gubernur Kaltara bebas. Dia mengatakan, pihaknya akan menindak tegas para pelaku.
“Kami akan lakukan tindakan sesuai dengan aturan yang berlaku. Penegakan hukum tetap ditegakkan” kata Safaruddin saat ditemui di Polres Bulungan, Sabtu (19/12).
Dia juga membeberkan alasan pihaknya tak mengambil tindakan agresif pada para demonstran. Safaruddin mengatakan, pihaknya mencoba cooling down dan melakukan negosiasi.
“Ya, memang ada tiga kali penyerangan terhadap petugas, kami sudah berupaya untuk bernegosiasi tetapi ternyata mereka tetap agresif. Pokoknya negara tidak boleh kalah dengan siapa pun,” tegas Safaruddin. (asa/jos/jpnn)
TANJUNG SELOR – Kapolda Kaltim Safaruddin mengaku tak akan membiarkan para perusuh yang membakar kantor Gubernur Kaltara bebas. Dia mengatakan,
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- Kejari Batam Tahan 2 Tersangka Korupsi Pengelolaan Anggaran RSUD Embung Fatimah
- Terduga Pelaku Penembakan Warga di Nagan Raya Ditangkap Polisi
- Masa Jabatan Selesai, Tabrani Resmi Melepas Tugas Pjs Wali Kota Tangsel
- Gunung Semeru Erupsi Lagi, Tinggi Letusan 600 Meter
- Ungkap Kasus TPPO, Polres Muara Enim Bekuk 1 Tersangka
- Pj Gubernur Jateng Dampingi Wapres Silaturahmi dengan 3 Ribu Nasabah PNM Mekaar