Ngeri! Pembalap Amerika Serikat Ini Alami Pendarahan Otak Usai Kecelakaan di Tokyo 2020
jpnn.com, TOKYO - Pembalap BMX Amerika Serikat Connor Fields mengalami patah tulang rusuk dan memar paru-paru usai mengalami kecelakaan saat sedang berlomba di Olimpiade Tokyo 2020.
Bahkan menurut laporan Washington Post, Fields juga mengalami pendarahan otak meskipun sudah bisa diatasi oleh tim medis.
Fields yang saat itu sedang berlaga di semifinal BMX Tokyo 2020, Jum'at (30/7), langsung dibawa ke rumah sakit setempat usai terjatuh dengan keras pada lompatan awal dan terbanting ke tanah.
Dia sempat mendapat perawatan di lintasan pertandingan, sebelum akhirnya diangkat menggunakan tandu menuju ambulans yang membawanya ke rumah sakit.
Connor Fields adalah favorit peraih emas di Olimpiade Tokyo, saat terjadi kecelakaan, ia masih berada di posisi kedua. Secara teknis, dia masih bisa lolos ke final.
Ayah dari pembalap berusia 28 tahun itu mengatakan bahwa anaknya saat ini masih menjalani pemeriksaan CT Scan di otak, tulang belakang, dan perutnya.
"Secara kesadaran dia (Conor Fields, red) baik-baik saja. Dia ingat hari ulang tahunnya, dan mengenali orang-orang di sekelilingnya,"
"Ada sedikit cairan di otaknya, tapi dokter bilang itu tidak apa. Sejauh ini hasilnya tampak cukup positif," ujar sang ayah kepda USA Today dikutip dari AFP.
Insiden mengerikan sempat dialami pembalap BMX Amerika Serikat yang mengalami kecelakaan saat sedang berlomba di Olimpiade Tokyo.
- Truk Bawa Pendukung Paslon Bupati Tolikara Terbalik, 5 Orang Tewas, Lainnya Luka-Luka
- 5 Berita Terpopuler: Terungkap Kriteria Honorer dapat Afirmasi di Seleksi PPPK, Silakan Lapor ke Sini jika Ada Kekurangan
- Jasa Raharja Sampaikan Santunan kepada Korban Kecelakaan Beruntun di Semarang
- Indonesia Merapat ke BRICS, Dubes Kamala Tegaskan Sikap Amerika
- Ngebet Usir Imigran, Donald Trump Bakal Kerahkan Personel Militer
- Trump Bakal Menghukum Petinggi Militer yang Terlibat Pengkhianatan di Afghanistan