NGERI! Sudah 3.679 kasus kematian AIDS di Sini

jpnn.com - SURABAYA - RSAL dr Ramelan bekerja sama dengan Dinas Kesehatan Jawa Timur kemarin mengadakan sosialisasi tentang HIV/AIDS dan tes kesehatan di Taman Bungkul, Surabaya.
Kegiatan tersebut bertujuan mencegah bertambahnya kasus HIV/AIDS.
Berdasar data terakhir, tercatat ada 35.690 kasus yang ditangani di Jawa Timur.
Menurut Kepala Bidang Pengendalian Penyakit dan Masalah Kesehatan (P2MK) Dinkes Jatim drg Ansarul Fahrudda, data 17,92 persen atau 6.395 kasus HIV/AIDS tersebut ditemukan pada ibu rumah tangga.
Sementara itu, pada anak-anak mencapai 615 kasus.
''Hingga Juni tahun ini tercatat ada 3.679 kasus kematian AIDS yang kami catat,'' tutur Ansarul di sela acara bertajuk Mari Kita Berubah, Masa Depan Gemilang tanpa Penularan HIV itu.
Di Taman Bungkul, panitia mendirikan banyak tenda. Mereka mengadakan beragam aktivitas di dalamnya.
Mulai talk show mengenai HIV/AIDS sampai pemeriksaan kesehatan. Sasarannya para pengunjung taman itu.
SURABAYA - RSAL dr Ramelan bekerja sama dengan Dinas Kesehatan Jawa Timur kemarin mengadakan sosialisasi tentang HIV/AIDS dan tes kesehatan
- GP Ansor Gaungkan Patriot Ketahanan Pangan Menjelang Puncak Harlah Ke-91
- Koalisi Masyarakat Sipil Mengecam Intervensi Anggota TNI di Kampus UI dan UIN Semarang
- Berdoa di PIK, Biksu Thudong Tebar Pesan Damai
- Pemerintah Fokus Tuntaskan Pengangkatan PPPK Tahap 1, Honorer R2/R3 Keburu Pensiun
- Setiawan Ichlas Hadirkan Ustaz Adi Hidayat di Tabligh Akbar di Palembang
- Gegara Panggilan Sidang Tak Sampai Alamat, Tergugat Datangi Kantor Pos di Jambi