Ngeri! Sudah Ratusan Orang Bunuh Diri di Jembatan Keren Ini

Ngeri! Sudah Ratusan Orang Bunuh Diri di Jembatan Keren Ini
Jembatan Barelang. Foto: Cecep Mulyana/dok.JPNN.com

Tahun-tahun sebelumnya, aksi bunuh diri dengan loncat dari atas badan jembatan juga tak kalah banyak. Mulai dari aksi adu nyali anak remaja, yang murni berniat bunuh diri sampai yang mabuk dan lain sebagainya. "Jangan tanya berapa banyak Pak, sudah tak terhitung lagi korban dari jembatan ini," katanya.

Jembatan I dijadikan tempat favorit bagi orang yang ingin bunuh diri, karena kondisi jembatan tidak dipagari secara ketat. Kondisi ini diperparah dengan lemahnya pengawasan dari instansi terkait untuk melarang pengunjung agar tidak melewati batas Jembatan yang sudah ditentukan.  

"Kesadaran pengunjung akan keselamatan juga kurang kalau dilihat selama ini. Pemerintah sudah beri garis merah dan pagar besi di pinggir Jembatan untuk melarang siapa saja agar tidak manjat atau lewati garis merah itu tapi masih ada saja yang duduk di luar pagar atau melewati garis merah itu. Padahal garis merah itu tandanya tak boleh lewat loh," kata Supardi.

Warga dan petugas keamanan di sekitar Jembatan sudah menyampaikan masalah tersebut kepada pemerintah terkait, namun upaya pemagaran dan pengawasan secara ketat belum juga diterapkan.

"Iya sih kalau sudah niat mau bunuh diri apa saja bisa dilakukan sekalipun dipagar, tapi setidaknya ada juga antisipasinya agar memberi kesempatan kepada mereka yang ingin bunuh diri di Jembatan ini," ujar Aweng warga setempat.

Warga berharap dengan adanya kejadian-kejadian seperti ini, pemerintah selain melakukan perawatan rutin juga memperhatikan segi keamanan Jembatan. (eja/sam/jpnn)

 


BATAM – Aksi nekat Selvi Olivia, 26, yang melompat dari Jembatan I Barelang bersama Rida Rahmita, putrinya yang baru berusia 1,8 tahun, Jumat


Redaktur & Reporter : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News