Nggak Ada Ancaman, Gedung Multipiranti Tiba-tiba.... Duaaarrrrr
jpnn.com - JAKARTA - Ledakan granat yang terjadi di Gedung Multipiranti Graha, Raden Inten, Duren Sawit, Jakarta, Senin (16/11) membuat para pegawai kaget. Sebab, selama ini tidak pernah ada ancaman apapun.
Hal ini diungkapkan Reza (30), salah satu pegawai di Gedung Multipiranti Graha. Pria yang sudah bekerja selama enam tahun ini mengaku tidak pernah ada masalah apapun.
"Gak ada ancaman. Biasanya normal-norma aja," kata Reza (30) di lokasi, Senin (16/11).
Reza mengaku tidak mengetahui adanya peristiwa ledakan itu. Karena itu, ia datang ke tempat ledakan. "Kebetulan saya enggak ada kabar," ungkapnya.
Peristiwa ledakan tersebut menyebabkan aktivitas yang ada di gedung Multipiranti Graha dihentikan. "Iya diliburin," ucap Reza. (gil/jpnn)
JAKARTA - Ledakan granat yang terjadi di Gedung Multipiranti Graha, Raden Inten, Duren Sawit, Jakarta, Senin (16/11) membuat para pegawai kaget.
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- Gerakan Guna Ulang Jakarta, Edukasi Mengurangi Pemakaian Plastik Sekali Pakai
- Fasilitas Makin Lengkap, Triboon Hub Tambah 2 Resto Baru di Jakarta
- Durasi Pemadaman Lampu Program Earth Hour Terlalu Singkat
- Di Tengah Sosialisasi Tupoksi kepada Warga, MKD DPR RI Singgung Pelat Nomor Khusus
- Tjahjo Kumolo Meninggal Dunia, Warga Bekasi Diminta Kibarkan Bendera Setengah Tiang
- Anies Bangun Kampung Gembira Gembrong dengan Dana Rp 7,8 Miliar dari Infak Salat Id di JIS