Ngotot Bangun Monorel, Adhi Karya Sempat Disemprot Dahlan
Senin, 11 Maret 2013 – 12:04 WIB
JAKARTA - Menteri Badan Usaha Milik Negara (BUMN) Dahlan Iskan akhirnya mengaku luluh saat direksi PT Adhi Karya bersikeras meminta ingin membangun monorel.
Sebenarnya, kata Dahlan dirinya sejak awal sudah menolak permintaan itu, bahkan Dahlan sempat memarahi direksi Adhi Karya, tapi karena kegigihannya untuk membangun proyek tersebut. Akhirnya Dahlan memberikan kesempatan kepada direksi Adhi untuk menggarapnya.
Baca Juga:
"Direksi Adhi Karya sangat ngotot pengen bangun monorel. Saya sudah marahi, tapi mereka ngotot terus, akhirnya saya kasian dan mengalah," ujar Dahlan sembari diiringi tawa karyawan Adhi Karya yang mendengar pernyataan tersebut.
"Saya mengalah bukan karena proyeknya sangat bagus, saya terharu karena direksinya ngotot ingin mempertahankan itu. Saya senang dengan yang ngotot-ngotot, itu menandakan bahwa mereka serius ingin membangun monorel," imbuh Dahlan di Kantor Adhi, Pasar Minggu, Jakarta, Senin (11/3).
JAKARTA - Menteri Badan Usaha Milik Negara (BUMN) Dahlan Iskan akhirnya mengaku luluh saat direksi PT Adhi Karya bersikeras meminta ingin membangun
BERITA TERKAIT
- Gerakan Guna Ulang Jakarta, Edukasi Mengurangi Pemakaian Plastik Sekali Pakai
- Fasilitas Makin Lengkap, Triboon Hub Tambah 2 Resto Baru di Jakarta
- Durasi Pemadaman Lampu Program Earth Hour Terlalu Singkat
- Di Tengah Sosialisasi Tupoksi kepada Warga, MKD DPR RI Singgung Pelat Nomor Khusus
- Tjahjo Kumolo Meninggal Dunia, Warga Bekasi Diminta Kibarkan Bendera Setengah Tiang
- Anies Bangun Kampung Gembira Gembrong dengan Dana Rp 7,8 Miliar dari Infak Salat Id di JIS