btn close ads

Ngotot Bercerai dari Indra Bekti, Aldila Jelita Ucap Sebuah Janji

Ngotot Bercerai dari Indra Bekti, Aldila Jelita Ucap Sebuah Janji
Indra Bekti dan Aldila Jelita. Foto: Instagram/dhila_bekti

jpnn.com, JAKARTA - Selebritas Aldila Jelita telah membulatkan tekad untuk bercerai dari suaminya, Indra Bekti.

Meski ngotot berpisah, dia mengaku cukup sedih lantaran rumah tangganya yang dibina sekitar 13 tahun harus berakhir.

"Sedih banget intinya," kat Aldila Jelita seusai sidang mediasi di Pengadilan Agama Jakarta Selatan, Senin (13/3).

Perempuan yang karib disapa Dhila itu menyebut dirinya dan Indra Bekti telah sepakat bercerai.

Aldila Jelita menegaskan bahwa keputusan berpisah merupakan pilihan berdua.

"Sudah kesepakatan berdua, bukan sendiri," jelasnya.

Menurut Aldila Jelita, dirinya dan Indra Bekti berpisah secara baik-baik.

Dia berjanji bakal terus menjaga silaturahmi demi kepentingan anak.

Selebritas Aldila Jelita sudah membulatkan tekad untuk bercerai dari suaminya, Indra Bekti.

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News