Ngotot Hoki Ikut Tampil di SEA Games
Minggu, 21 Juli 2013 – 22:27 WIB
JAKARTA - Rencana pengurangan nomor yang akan diterjunkan di SEA Games 2013 membuat Pengurus Pusat Federasi Hoki Indonesia (PP FHI) ketar-ketir. Sekjen PP FHI, Dasril Anwar berharap, hoki tetap bisa dikirimkan ke SEA Games mendatang.
Sebab, timnas hoki putri sudah melakukan Pelatnas sejak lama. Jika tak jadi dikirimkan, Dasril khawatir semangat para atlet bakal terjun bebas. Apalagi, hal itu juga berkaitan dengan pembinaan yang dilakukan di tingkat provinsi.
Baca Juga:
“Hoki tidak diturunkan selama 12 tahun di SEA Games. Ini untuk memberikan jenjang pembinaan pada semua atlet muda menuju tingkat internasional. Karena itu, sebaiknya memang harus diturunkan,” ujar Dasril di Jakarta, Minggu (21/7).
Pria yang juga menjabat sebagai manajer Timnas tersebut menambahkan, para atlet juga sudah melakukan penempaan karakter di Markas Kopassus di Batujajar, Jawa Barat. Selain itu, para atlet juga sudah mengikuti berbagai uji coba.
JAKARTA - Rencana pengurangan nomor yang akan diterjunkan di SEA Games 2013 membuat Pengurus Pusat Federasi Hoki Indonesia (PP FHI) ketar-ketir.
BERITA TERKAIT
- Alasan Persib Tak Aktif Berburu Pemain di Jendela Transfer Paruh Musim
- Persib Vs Dewa United, Para Pemain Baru Siap Beraksi
- Amad Diallo Cetak Hattrick, Pelatih MU Enggan Beri Pujian Berlebihan
- Real Madrid vs Celta Vigo: 2 Gol Endrick Bantu Los Blancos ke Perempat Final Copa del Rey
- MotoGP 2025: Aprilia Perkenalkan Livery Terbaru, Jorge Martin Pamer Ambisi
- India Open 2025: Motivasi Jorji Memukul Jago Tuan Rumah