Nia dan Ardie Cari Cincin Kawin
Senin, 02 November 2009 – 22:43 WIB
PESINETRON Nia Ramadhani dan Ardie Bakrie tiba-tiba tampil mesra di FX Senayan, Senin (2/11). Sepasang kekasih itu melihat-lihat perhiasan yang ada di salah satu counter di mall lifestyle di bilangan urat nadi ibukota tersebut. Meski mengaku sudah siap membina mahligai rumah tangga, namun Ardie dan Nia masih malu-malu mengatakan bahwa mereka sedang mencari perhiasan cincin kawin.
“Jalan-jalan aja, ya isi waktu bersama,” kata Ardie tanpa tedeng eleng. Awalnya, Nia dan putra Aburizal Bakrie itu sama-sama sibuk melihat-lihat cincin, gelang, dan kalung. Namun tak lama setelah wartawan menghampiri, mereka tampak sedikit kikuk. Nia malah memilih duduk di kursi tinggi sambil menyedot es krim, Ardie masih sibuk memilih perhiasan.
Saat ditanya, Nia mengaku sangat deg-degan memikirkan rencana pernikahannya dengan Ardie. Jalan-jalan ke mall merupakan salah satu cara untuk menghilangkan rasa was-was. “Walau bukan aku ngurusin nikah 100 persen, tapi tetep aja deg degan banget,” beber cewek yang melejit namanya lewat sinetron remaja Bawang Merah Bawang Putih itu.
Baca Juga:
Berbeda dengan Nia, Ardie malah menyerahkan semua persiapan pernikahan kepada Nia, terutama soal keperluan mereka berdua. “Saya sudah serahkan ke Nia. Biar gak ribut, biasanya orang mau nikah kan begitu, hehe..,” beber Ardie.
PESINETRON Nia Ramadhani dan Ardie Bakrie tiba-tiba tampil mesra di FX Senayan, Senin (2/11). Sepasang kekasih itu melihat-lihat perhiasan yang ada
BERITA TERKAIT
- Ini Alasan Pelawak Qomar Dimakamkan di TPU Carang Pulang
- Denny Cagur Sebut Abah Qomar Sebagai Sosok Senior yang Mengayomi
- Lakoni Adegan Emosional di Film Keajaiban Air Mata Wanita, Citra Kirana Lakukan Ini
- Bopak Ceritakan Kondisi Abah Qomar Sebelum Meninggal Dunia
- Kenang Sosok Abah Qomar, Denny Cagur: Beliau Selalu Menghibur
- Raffi Ahmad Serahkan LHKPN, KPK Lakukan Verifikasi