Niat Tulus Ustaz Maaher untuk Nikita Mirzani, Semoga Terkabul

Ustaz Derry mengaku selalu berdoa kepada Allah agar memberikan hidayah kepada Nikita, karena sejatinya dia orang baik.
"Saya tahu benar Nikita itu orang baik. Dia pernah mondok loh dan mudah-mudahan kembali berhijab lagi," ucapnya.
Menurut Ustaz Derry, Nikita melepas hijab karena caci maki netizen. Itu sebabnya, Ustaz Derry menasihatinya agar tidak serius menanggapi media sosial dengan sikap warganet yang beragam.
Ustaz Maaher meninggal di Rutan Bareskrim Mabes Polri pada Senin (8/2) di usia ke-29. Semasa hidupnya, almarhum pernah berseteru dengan Nikita Mirzani.
Perseteruan dimulai ketika Nikita mengeluarkan pernyataan kontroversial yang dinilai menyindir Habib Rizieq Shihab.
Banyak kalangan yang protes terhadap unggahan Nikita yang viral di medsos, salah satunya Ustaz Maaher. Ustaz Maaher tidak terima bila Nikita menghina ulama. (esy/jpnn)
Jangan Sampai Ketinggalan Video Pilihan Redaksi ini:
Ustaz Derry Sulaiman menyampaikan bila ustaz Maaher memintanya untuk menasihati Nikita Mirzani.
Redaktur & Reporter : Mesya Mohamad
- Nikita Mirzani Laporkan Reza Gladys atas Dugaan Pelanggaran UU ITE
- Penangguhan Penahanan Vadel Badjideh Ditolak Penyidik, Apa Alasannya?
- Begini Kabar Terbaru Kasus Vadel Badjideh
- Pihak Vadel Badjideh Terus Upayakan Berdamai dengan Nikita Mirzani
- Razman Arif Nasution Kesal kepada Keluarga Vadel Badjideh, Ini Sebabnya
- Razman Geram Dituding Memperkeruh Suasana saat Tangani Kasus Vadel vs Nikita Mirzani