Nicholas Saputra, Sehat ala Jepang
Kamis, 03 Februari 2011 – 11:57 WIB

Nicholas Saputra. Foto; Fedrik Tarigan/Indopos
MESKI berdarah Jerman, Nicholas Saputra tidak begitu menggemari masakan Eropa. Pemeran Rangga dalam film Ada Apa Dengan Cinta itu, justru lebih menyukai masakan Jepang. "Saya suka banget makanan Jepang," ungkapnya di Plaza Indonesia, kemarin. Shasimi menjadi menu favorit aktor yang hobi menyelam itu saat bersantap di restoran Jepang. Shasimi merupakan irisan ikan yang disajikan dalam keadaan mentah. Tetapi untuk menghangatkan tubuh, mie soba menjadi pilihannya.
Bukan hanya soal rasa, makanan khas Negeri Matahari Terbit dinilainya sehat. Tanpa lemak, tanpa minyak, dan tidak menggunakan bahan pengawet, membuatnya tak perlu khawatir meski melahap berpiring-piring sushi, shasimi, atau menu lainnya.
Baca Juga:
"Dengan berbagai kesibukan dan aktivitas yang padat, kesehatan menjadi nomor satu bagi saya. Ada dua cara untuk menjaga kesehatan, olahraga dan mengatur pola makan. Makanan Jepang salah satu pilihan saya," tuturnya.
Baca Juga:
MESKI berdarah Jerman, Nicholas Saputra tidak begitu menggemari masakan Eropa. Pemeran Rangga dalam film Ada Apa Dengan Cinta itu, justru lebih menyukai
BERITA TERKAIT
- Pendaftaran Epson International Pano Awards ke-16 Dibuka, Yuk Buruan Daftar!
- Pentas Kejutan The Chainsmokers di Kampus Arizona Berujung Penggerebekan
- Gitaris Seringai Dimakamkan di Indonesia, Jenazah Tiba Jumat
- Segera Nikahi Vika Kolesnaya, Billy Syahputra akan Pindah ke Belarusia?
- Begini Keseruan Joy Tobing dan Anjelia Dom Nongkrong di Grace Cafe Kemang
- Menjelang Tampil di Prambanan Jazz 2025, eaJ Rilis Ruin My Life