Nih, Ahok Sudah Bikin OK OCE Lebih Nyata
jpnn.com - jpnn.com - Gubernur DKI Jakarta Basuki Tjahaja Purnama akan meresmikan Jakarta Creative Hub di Jalan Wahid Hasyim, Waduk Melati, Tanah Abang, Jakarta Pusat, Rabu (1/3). Jakarta Creative Hub merupakan pusat pengembangan industri kreatif bagi anak-anak muda.
Ahok -panggilan akrab Basuki- menyebut Jakarta Creative Hub sebagai contoh program one kecamatan one center of entrepreneurship (OK OCE). Seperti diketahui, OK OCE merupakan janji kampanye pasangan Anies Baswedan-Sandiaga Uno dalam pilkada DKI.
"OK OCE yang nyata ya itu (Jakarta Creative Hub)," kata Ahok seraya tertawa di Balai Kota, Jakarta, Rabu (1/3).
Jakarta Creative Hub yang berada di lahan seluas 1.500 meter persegi dilengkapi dengan fasilitas dan prasarana kreatif seluas. Fasilitas itu menyediakan program dan pelatihan yang didedikasikan untuk pengembangan dunia entrepreneur maupun kerajinan.
Jakarta Creative Hub dirancang dan dibangun dengan kemampuan untuk mendukung komunitas start-up bisnis dengan memberikan infrastruktur yang memadai untuk memastikan pertumbuhan mereka. Fasilitas itu dibangun oleh Dinas Koperasi Usaha Kecil Menengah dan Perdagangan (KUKMP) DKI Jakarta.(gil/jpnn)
Gubernur DKI Jakarta Basuki Tjahaja Purnama akan meresmikan Jakarta Creative Hub di Jalan Wahid Hasyim, Waduk Melati, Tanah Abang, Jakarta Pusat,
Redaktur & Reporter : Gilang Sonar
- Pemprov DKI Jakarta Minta BUMD jadi Agen Pembangunan
- Usut Kasus Korupsi di Pemprov DKI, KPK Periksa Pemilik KJPP Wisnu Junaidi dan Rekan
- Mantan Istri Ahok, Veronica Tan Dipanggil Prabowo, Ini Sebabnya
- Pengamat Sebut Ahok Mempengaruhi Suara Ormas Islam
- Ahok Kecam Pimpinan DPRD DKI yang Sebut Nama Ridwan Kamil: Tak Tahu Protokol!
- Ahok hingga Ridwan Kamil Hadiri Pelantikan Pimpinan DPRD DKI