Nikahi Jane Shalimar, Pacar Gugat Cerai Istri
Rabu, 28 November 2012 – 09:17 WIB

Nikahi Jane Shalimar, Pacar Gugat Cerai Istri
SEMPAT simpang siur mengenai statusnya, akhirnya demi menikahi Jane Shalimar, Mahardika Soekarno mengajukan permohonan talak pada istrinya Garneta Haruni. Pengajuan talak itu baru diajukan pada 23 November 2012 lalu di Pengadilan Agama Jakarta Selatan dengan nomor perkara, 2728/Pdt.G/2012/PAJS.
Harus melalui proses sidang, nampaknya, rencana Didi dan Jane menikah pada 12-12-12 tak bisa terlaksana. 'Apa yang diajukan, akan dibuktikan dalam persidangan, itu yang diproses. Dikabulkan atau tidak, tergantung proses persidangan,' ujar Ida Noorsaadah, juru bicara Pengadilan Agama Jakarta Selatan, di Jakarta, Selasa (28/11).
Baca Juga:
Ida menjelaskan, proses persidangan tidak bisa berlangsung dengan cepat. Diperkirakan akan memakan waktu sekitar lebih dari sebulan dan tidak dapat dipastikan. Didi sendiri baru akan menjalani sidang perdana cerai pada 4 Desember 2012 mendatang. 'Untuk proses persidangan tergantung hakim dan perkara yang ditangani. Tidak bisa dipastikan waktu persidangannya. Prosesnya akan lebih dari satu bulan,' tandasnya.
Ida mengungkapkan, seseorang yang masih berstatus suami orang seperti Didi harus memiliki kekuatan hukum yang tetap (cerai) baru dapat menikah lagi. 'Harus berkekuatan hukum tetap dulu, baru menikah. Itu yang resmi,' tandasnya. Jika memang permohonannya dikabulkan, ini merupakan perceraian Didi yang kedua kalinya.
SEMPAT simpang siur mengenai statusnya, akhirnya demi menikahi Jane Shalimar, Mahardika Soekarno mengajukan permohonan talak pada istrinya Garneta
BERITA TERKAIT
- Menjelang Tampil di Prambanan Jazz 2025, eaJ Rilis Ruin My Life
- Raih 5 Juta Penonton, Jumbo Masuk Daftar 10 Film Indonesia Terlaris
- 3 Berita Artis Terheboh: Respons Ridwan Kamil, Lisa Menghilang setelah Mengaku Hamil
- Paula Verhoeven Tak Terima Dicap Istri Durhaka, Hotman Paris Beri Saran Begini
- Arya Saloka Gugat Cerai, Amanda Manopo Merespons Begini
- Film Godaan Setan yang Terkutuk Angkat Isu Iman dan Keharmonisan Keluarga