Nikita Mirzani Bicara Soal Jenis Kelamin Istri Aming, Katanya...

jpnn.com - JAKARTA - Pernikahan komedian Aming Sugandhi dan Evelyn Nada Anjani masih jadi perbincangan di dunia maya. Pasalnya, perawakan Evelyn terlihat sangat maskulin.
Artis yang juga sahabat Aming, Nikita Mirzani angkat bicara mengenai hal itu. Perempuan yang karib disapa Niki ini menyatakan, Evelyn merupakan perempuan tulen.
"Dia (Evelyn) cewek asli, emang penampilannya kayak cowok," kata Niki di kawasan Tendean, Jakarta, Selasa (7/6).
Bintang film Nenek Gayung itu pernah bertemu langsung dengan Evelyn. Sebab, keduanya pernah berlibur ke Bali.
Menurut Niki, Evelyn merupakan sosok yang baik hati. Itu sebabnya, ia merasa senang Evelyn akhirnya menikah dengan Aming.
"Baik banget, humble, ceria, bawel. Jadi Niki malah seneng kak Aming menikah karena ini yang dia mau," ungkap Niki. (gil/jpnn)
JAKARTA - Pernikahan komedian Aming Sugandhi dan Evelyn Nada Anjani masih jadi perbincangan di dunia maya. Pasalnya, perawakan Evelyn terlihat sangat
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- Arya Saloka Gugat Cerai, Amanda Manopo Merespons Begini
- Film Godaan Setan yang Terkutuk Angkat Isu Iman dan Keharmonisan Keluarga
- Ridwan Kamil Bantah Kenal Lisa Mariana secara Personal
- Wow, Rose BLACKPINK Masuk Daftar 100 Tokoh Paling Berpengaruh 2025 TIME
- Revelino Mengaku Ayah Biologis Anak Lisa Mariana, Begini Respons Pihak Ridwan Kamil
- Terungkap, Ini Alasan Ridwan Kamil Baru Melaporkan Lisa Mariana ke Polisi