Nikita Mirzani Disebut Wanita Tunasusila, Syekh Ali Jaber Bilang Begini

jpnn.com, JAKARTA - Perseteruan antara Nikita Mirzani dan Ustaz Maaher At Thuwailibi mengundang banyak komentar dari berbagai kalangan.
Apalagi pemain film Nenek Gayung itu dicaci maki dan disebut wanita tunasusila oleh pemuka agama tersebut.
Ulama kondang Syekh Ali Jaber dalam video podcast Deddy Corbuzier sempat mengingatkan agar masyarakat tidak mudah menghakimi seseorang.
"Jangan menghakimi orang, jangan pandangi wanita yang belum berjilbab, jangan pandangi dia buruk," kata Syekh Ali Jaber, beberapa waktu lalu.
"Barangkali dia punya dua rakaat (salat, red) tahajud di sisi Allah, bisa menyebabkan terampuni semua dosanya," sambungnya.
Menurut Syekh Ali Jaber, semua orang tidak tahu menahu urusan seseorang manusia dengan Tuhannya.
"Masing-masing punya rahasia sama Allah, Punya sesuatu kebaikan sama Allah yang barangkali tidak ada manusia lain yang tahu," ungkapnya.
"Bisa jadi sebab kebaikan itu antara dia sama Allah bisa menyebabkan terampuni semua dosanya," lanjut Syekh Ali Jaber.
Ulama kondang Syekh Ali Jaber mengingatkan masyarakat agar tidak mudah menghakimi seseorang.
- Sedih Lihat Kondisi Nikita Mirzani, Dinar Candy: Tak Banyak yang Menjenguk
- Jenguk Nikita Mirzani di Penjara, Dinar Candy Buktikan Hal Ini
- Pengakuan Dinar Candy Setelah Menjenguk Nikita Mirzani di Tahanan
- Nikita Mirzani Laporkan Reza Gladys atas Dugaan Pelanggaran UU ITE
- Penangguhan Penahanan Vadel Badjideh Ditolak Penyidik, Apa Alasannya?
- Begini Kabar Terbaru Kasus Vadel Badjideh