Nikita Mirzani: DM-an Sama Calon Suami

Nikita Mirzani: DM-an Sama Calon Suami
Nikita Mirzani. Foto: Instagram/nikitamirzanimawardi_172

jpnn.com, JAKARTA - Aktris Nikita Mirzani ternyata termasuk salah satu selebritas Tanah Air, yang jatuh hati dengan pesona personel boygroup asal Korea Selatan, BTS.

Dari unggahan di Instagram story miliknya, Nikita Mirzani tampaknya menyukai salah satu personel BTS, yakni Kim Taehyung atau dikenal V.

Adapun Nikita Mirzani dalam unggahannya itu membagikan gambar tangkap layar yang berisi pesan atau direct message (DM) darinya untuk V.

Bintang film Nenek Gayung itu memanggil V dengan sebutan 'my love' dan 'my future husband'.

Tak hanya itu, Nikita Mirzani, bahkan mengatakan dirinya mencintai idol kelahiran 30 Desember 1995 tersebut.

"Aku cinta Abang V selamanya," tulis Nikita Mirzani dalam DM yang dikirimkannya ke akun Instagram V BTS, dikutip Selasa (7/12).

Di unggahan itu pula janda tiga anak tersebut mengatakan agar warganet tak perlu iri.

"DMan sama calon suami. Jangan pada iri," kata Nikita Mirzani.

Aktris Nikita Mirzani ternyata termasuk salah satu selebritas Tanah Air yang jatuh hati dengan pesona personel boygroup asal Korea Selatan, BTS.

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News