Nikita Mirzani: Jangan Paksa Saya

jpnn.com, JAKARTA - Nikita Mirzani menanggapi komentar warganet yang meminta dirinya menghapus foto-foto tak berhijab di Instagram.
Sejak memutuskan berhijab pada 10 Juli lalu, Nikita Mirzani memang belum menghapus foto-foto seksinya.
"Banyak yang komen, 'kenapa foto di IG enggak dihapus, padahal udah berhijab, biar enggak dosa jariah'," ungkap Nikita Mirzani saat ditemui di kawasan Tendean, Jakarta Selatan.
Baca juga: Nikita Mirzani: Aku Takut Tuhan Marah
"Kenapa harus dihapus? yang penting kan (foto) yang bikini udah dihapus," sambung Nikita.
Meski begitu, pemain film Comic 8 ini pun memastikan akan menghapus foto-foto tersebut jika sudah saatnya.
Baca juga: Berhijab, Nikita Mirzani Akan Sumbangkan Baju Seksinya
"Sekarang Niki (sapaan akrab Nikita) seperti ini (berhijab) kan ada prosesnya. Jadi jangan paksa saya untuk hapus foto-foto di Instagram saya sendiri," tukasnya.
Nikita Mirzani tak mau dipaksa untuk segera menghapus foto-foto dirinya tak berhijab di akun Instagram pribadinya.
- Reza Gladys Alami Kerugian Imbas Rumor Produk Ilegal, Penjualan Menurun
- Dituding Jual Produk Ilegal, Reza Gladys Serahkan Bukti Dokumen Legalitas ke Penyidik
- Penangguhan Penahanan Vadel Badjideh Ditolak, Begini Kata Razman Nasution
- Nikita Mirzani Dijebloskan ke Bui, Kombes Roberto Pasaribu Dipuji
- Kabar Terbaru Soal Permohonan Penangguhan Penahanan Vadel Badjideh
- Soal Penangguhan Penahanan Vadel Badjideh, Razman Nasution Bilang Begini