Nikita Mirzani Nyaris Jadi Korban Teror Bom

jpnn.com, JAKARTA - Peristiwa ledakan bom di Surabaya, mengingatkan Nikita Mirzani dengan teror bom di hotel JW Mariott Kuningan, Jakarta Selatan.
Kala itu, Nikita Mirzani nyaris menjadi korban dalam ledakan bom yang terjadi pada 2003 silam itu.
Artis Nikita Mirzani ternyata pernah nyaris menjadi korban teror bom di hotel JW Mariott, kawasan Mega Kuningan, Jakarta Selatan pada 2003 silam.
"Waktu pengeboman Niki sempat datang ke sana. Kan di sana ada restoran Jepang yang enak," tutur Nikita saat ditemui di kawasan Tendean, Jakarta Selatan, Senin (14/5).
Beruntung, ibu dua anak itu tak menjadi korban lantaran telah meninggalkan lokasi kejadian sebelum bom meledak.
"Jadi, hanis makan sekitar 40 atau 50 menit baru deh terjadi pengeboman," ungkapnya.
"Selesai makan kok gue pengin cepet-cepet pulang, rasanya kok nguap terus ngantuk segala macem. Apa karena kekenyangan makan sushi," lanjutnya.
Istri pengusaha Dipo Latief itu pun bersyukur tak menjadi salah satu korban pengeboman.
Peristiwa ledakan bom di Surabaya, mengingatkan Nikita Mirzani dengan teror bom di hotel JW Mariott Kuningan, Jakarta Selatan.
- Masa Penahanan Vadel Badjideh Diperpanjang, Ini Sebabnya
- Praktisi Hukum Bicara Soal Potensi Nikita Mirzani Dijemput Paksa Jika Kembali Mangkir
- Belum Hadiri Pemeriksaan, Nikita Mirzani Mengaku Sibuk Syuting
- Hari Ini, Nikita Mirzani Dijadwalkan Jalani Pemeriksaan
- Nyaris 2 Pekan di Tahanan, Vadel Badjideh Makin Rajin Beribadah
- Nikita Mirzani Jadi Tersangka, Begini Reaksi Vadel Badjideh