Nikita Mirzani Syok!

jpnn.com - JAKARTA - Partahi Sihombing, kuasa hukum Nikita Mirzani mengatakan kalau kliennya kini masih merasa syok. Ya, Kamis (10/12) malam Nikita ditangkap di sebuah hotel oleh pihak Mabes Polri karena diduga terlibat dalam prostitusi online.
Ibu dua anak itu bahkan langsung digiring ke panti sosial di Jakarta Timur untuk dibina. Namun sore tadi, Nikita sudah diperbolehkan pulang ke rumahnya.
"Dia (Nikita) masih syok ya habis pulang dari panti," kata Partahi lewat sambungan telepon, Jumat (11/12).
Menurut pengakuan Nikita kepada Partohi, dirinya telah dijebak. Dia juga menegaskan kalau kliennya itu dalam kasus tersebut hanya sebagai korban, bukan pelaku prostitusi seperti yang banyak diberitakan.
"Dia merasa nggak melakukan apa yang dituduhkan kepada dia. Dia dituduhkan kalau dia di dalam hotel itu sudah siap pakai. Padahal nggak seperti itu sebenarnya," tandas Partahi. (chi/jpnn)
JAKARTA - Partahi Sihombing, kuasa hukum Nikita Mirzani mengatakan kalau kliennya kini masih merasa syok. Ya, Kamis (10/12) malam Nikita ditangkap
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- Jenguk Nikita Mirzani di Penjara, Dinar Candy Buktikan Hal Ini
- Hotman Paris Enggan Jadi Kuasa Hukum Paula Verhoeven, Ini Alasannya
- Tawari Paula Verhoeven jadi Aspri, Hotman Paris: Saya Yakin Bisa Bayar Lebih Mahal
- Milledenials Gelar Showcase Spesial, Perayaan EP Hingga Pelepasan Tur Eropa
- Billy Syahputra Klarifikasi Kabar Akan Pindah ke Kota Asal Vika Kolesnaya
- Dapat 6 Juta Penonton, Jumbo Kembali Cetak Rekor Baru