Nikita Mirzani Tak Rawat Jalan karena Saraf Terjepit, Pengacara: Dirawat Sama

jpnn.com, JAKARTA - Aktris Nikita Mirzani sempat mengalani saraf terjepit saat mendekam di rutan Kelas IIB Serang, Banten.
Dia, bahkan sempat dilarikan ke rumah sakit dan menjalani perawatan selama sehari semalam.
Kuasa hukum Nikita Mirzani, Fahmi Bachmid menyebut, saraf terjepit yang diidap kliennya itu sangat luar biasa rasa sakitnya.
Sambil bergurau, dia, bahkan mengatakan bahwa rasa sakitnya melebihi dari sakit hati.
"Niki sakit, dalam keadaan sakit namanya saraf terjepit. Itu sakitnya lebih sakit dari patah hati, sakit hati," ujar Fahmi Bachmid di Pengadilan Negeri (PN) Serang, Banten, Senin (14/11).
Namun, saat ini, perempuan 36 tahun itu sudah kembali menginap di jeruji besi setelah menjalani perawatan.
Fahmi menuturkan, kliennya tidak menjalani rawat jalan.
"Enggak, dia ada di dalam (rutan), dirawat sama dokter dokter tradisional," ucapnya.
Nikita Mirzani sempat mengalani saraf terjepit saat mendekam di rutan Kelas IIB Serang, Banten.
- Sedih Lihat Kondisi Nikita Mirzani, Dinar Candy: Tak Banyak yang Menjenguk
- Jenguk Nikita Mirzani di Penjara, Dinar Candy Buktikan Hal Ini
- Pengakuan Dinar Candy Setelah Menjenguk Nikita Mirzani di Tahanan
- Nikita Mirzani Laporkan Reza Gladys atas Dugaan Pelanggaran UU ITE
- Penangguhan Penahanan Vadel Badjideh Ditolak Penyidik, Apa Alasannya?
- Begini Kabar Terbaru Kasus Vadel Badjideh