Nikita Mirzani Ungkap Kelakuan Mantan Suami, Astaga
Senin, 11 April 2022 – 05:05 WIB

Nikita Mirzani. Foto: Instagram/nikitamirzanimawardi_172
jpnn.com, JAKARTA - Aktris Nikita Mirzani mengungkap kelakuan mantan suaminya, Sajad Ukra.
Dia mengatakan bahwa Sajad Ukra kembali merayunya.
"Sajad, sebentar-sebentar kamu marah, sebentar-sebentar kamu merayuku," ungkap Nikita Mirzani melalui akun miliknya di Instagram, Minggu (10/4).
Perempuan 36 tahun itu meminta Sajad Ukra untuk berhenti merayu.
Sebab, Nikita Mirzani menegaskan bahwa dirinya tidak mau lagi ada hubungan di antara mereka.
"Aku tidak mungkin mencintaimu lagi, setop merayuku, makanya cari istri siri yang muda dong, jangan kisut kayak begitu," beber pemain film Nenek Gayung itu.
Nikita Mirzani menyertakan video yang memperlihatkan bukti panggilan telepon dari Sajad Ukra.
Dia juga menyentil istri Sajad Ukra, Medina Moesa.
Aktris Nikita Mirzani tiba-tiba mengungkap kelakuan mantan suaminya yang membuatnya kesal.
BERITA TERKAIT
- Reza Gladys Alami Kerugian Imbas Rumor Produk Ilegal, Penjualan Menurun
- Dituding Jual Produk Ilegal, Reza Gladys Serahkan Bukti Dokumen Legalitas ke Penyidik
- Penangguhan Penahanan Vadel Badjideh Ditolak, Begini Kata Razman Nasution
- Nikita Mirzani Dijebloskan ke Bui, Kombes Roberto Pasaribu Dipuji
- Kabar Terbaru Soal Permohonan Penangguhan Penahanan Vadel Badjideh
- Soal Penangguhan Penahanan Vadel Badjideh, Razman Nasution Bilang Begini