Niko Kilikili Optimistis Prabowo-Gibran Raup Suara Penuh di Jakarta

Niko Kilikili Optimistis Prabowo-Gibran Raup Suara Penuh di Jakarta
Caleg Gerindra Niko Kilikili. Foto: dok. pribadi

jpnn.com, JAKARTA - Calon legislatif (caleg) DPRD DKI Jakarta dari Partai Gerindra, Niko Kilikili menjelaskan bagaimana perjuangan agar menang pada Pemilu 2024.

Menurut caleg dapil 2 Cilincing, Koja Kelapa Gading (Cikoding) Nomor 8, salah satunya dengan menemui pemuka agama di wilayah pemilihan.

"Harus menemui ustaz, ustazah, ibu-ibu pengajian masyarakat dan lainnya," kata Niko Kilikili, dalam keterangannya, Jumat (26/1).

Niko mengatakan bahwa bila di luar kerabat komunitas muslim juga harus didekati untuk menambah perolehan suara.

"Bukan cuma meraup suara kaum muslim saja, tetapi nasrani, Hindu, Buddha, karena kita negara pluralisme," tutur Niko.

Hal itu dilakukan Niko dengan menjadwalkan agenda pertemua makan siang dengan pendeta di wilayah Jakarta Utara.

"Kami akan bertemu dengan pendeta-pendeta di Jakarta Utara, Kelapa Gading mau makan siang bersama dalam rangka meminta dukungan," ucapnya.

Niko mengaku sudah bekerja keras untuk memenangkan Prabowo Subianto-Gibran Rakabuming Raka menang satu putaran.

Niko Kilikili optimistis pasangan Prabowo-Gibran bakal meraup suara penuh di Jakarta.

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News