Nilai SKD CPNS Jeblok, Honorer K2 Gigit Jari

Nilai SKD CPNS Jeblok, Honorer K2 Gigit Jari
Para peserta CPNS 2018. Foto: JPG/Pojokpitu

jpnn.com, JAKARTA - Pelaksanaan CPNS 2018 dinilai tidak berpihak kepada honorer K2 (kategori dua). Selain kesempatan mereka untuk ikut tes dibatasi, saat tes seleksi kompetensi dasar (SKD) banyak yang jeblok.

Alhasil dari 8000an honorer K2 yang ikut tes hanya 10 persen memenuhi passing grade.

Sesuai PermenPAN-RB 37/2018, passing grade untuk honorer K2 hanya dilihat dari tes intelegensi umum (TIU) sebesar 60. Sedangkan akumulasi sebanyak 260.

"Pemerintah telah gagal dalam penerimaan CPNS 2018. Hampir di seluruh daerah yang melaksanakan rekrutmen CPNS, para pelamarnya gigit jari dengan kebijakan pemerintah. Ini jadi musibah bagi rakyat Indonesia," kata Said Amir, koordinator wilayah (Korwil) Forum Honorer K2 Indonesia (FHK2I) Maluku Utara (Malut) kepada JPNN, Minggu (11/11).

Dengan beredarnya kabar pada CPNS 2018 jalur formasi khusus banyak yang gagal karena tidak memenuhi passing grade sehingga pemerintah akan mengkaji sistem perangkingan, honorer K2 pun bereaksi

Mereka menolak hal tersebut karena sangat bertolak belakang dengan aturan pengadaan formasi CPNS 2018.

"Saya mengajak seluruh honorer K2 untuk mengawal ini. Jangan setujui kajian pe-rangking-an itu. Kalau memang tidak memenuhi kuota itu berarti pemerintah telah gagal pada pengadaan CPNS 2018. Ini jadi bukti juga kalau pemerintah tidak berpihak kepada honorer K2," tandasnya. (esy/jpnn)


Pemerintah dianggap gagal dalam penerimaan CPNS 2018 dan tidak adil pada honorer K2.


Redaktur & Reporter : Mesya Mohamad

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News