Nilmaizar Bantah Halangi Jandia Ditarik ke Timnas
jpnn.com - PADANG – Kiper utama Semen Padang FC Jandia Eka Putra berpeluang besar bergabung bersama Timnas Garuda yang dipersiapkan untuk Piala AFF 2016.
Pelatih Semen Padang FC Nilmaizar membantah kabar yang beredar yang menyebut dirinya menghalang-halangi Jandia ditarik ke timnas.
“Saya tidak pernah menghalangi pemain memperkuat Timnas, karena membela tim adalah tugas Negara,” sebut Nil, Selasa (15/11).
Sebelumnya, beredar pernyataan Pelatih Timnas Indonesia, Alfred Riedl yang mengaku cukup kesal dengan pelatih Semen Padang yang dianggapnya menghalangi pemain untun bergabung dengan Timnas Indonesia yang saat ini ditukanginya.
Terkait hal itu, Nilmaizar mengaku, kalau dirinya sebagai pelatih tidak pernah menghalangi para pemainnya memperkuat Timnas Indonesia.
Karena, bagi mantan Pelatih Timnas Indonesia di Piala AFF 2012 tersebut, membela Timnas adalah sebuah tugas Negara.
Menurut Nil, sebagai seorang yang mencintai Tanah Airnya, dia selalu mengizinkan para pemainnya untuk bergabung dengan Timnas.
Namun yang berwenang untuk melepas atau tidaknya seorang pemain ke Timnas adalah manajemen tim.
PADANG – Kiper utama Semen Padang FC Jandia Eka Putra berpeluang besar bergabung bersama Timnas Garuda yang dipersiapkan untuk Piala AFF 2016.
- Timnas Indonesia Dinilai Janggal Belum Mengumumkan Skuad Piala AFF 2024
- Warning dari Erick Thohir Setelah Timnas Indonesia Menghancurkan Arab Saudi
- Akademi Persib Cimahi & 8 Pemain Terbaik Terbang ke Gothia Cup 2025 di Swedia
- Ancelotti Bicara Soal Kondisi Mbappe: Masa Buruknya akan Segera Berakhir
- Thiago Motta Puji Performa Khepren Thuram di Juventus
- Gagal Juara China Masters 2024, Jonatan Christie Merasa Ada yang Mengganjal