Ninja Xpress Dukung UKM Go Ekspor Lewat Pelatihan & Pemberdayaan, Wujudkan Indonesia Emas 2045
"Kami telah menjalin kerja sama dengan Ninja International Deliveries dan telah mengirimkan lebih dari lima ribu paket setiap bulannya untuk pengiriman ke Malaysia dan Singapura,” kata Yudha Trisna.
Kepala Bidang Kemitraan UKM Kementerian Koperasi dan UKM Yogia Prihartiny mengucapkan apresiasi kepada Ninja Xpress selaku penyelenggara kegiatan pemberdayaan UKM yang secara detail mengupas mengenai bagaimana UKM bersaing di pasar internasional.
"Tentunya hal ini membuka cakrawala bagi pelaku UKM sehingga dapat mendorong UKM untuk mendorong dapat ekspor produknya keluar negeri," ujar Yogia Prihartiny.
Dia mengatakan hal ini sejalan dengan program pemerintah Indonesia untuk UKM tidak hanya naik kelas, tetapi juga harus go digital, menguasai pasar lokal, namun juga harus mampu go internasional untuk menembus pasar ekspor.
Melihat prospek yang baik, Ninja Xpress berkomitmen untuk terus memberdayakan UKM melalui kerja sama dengan Lincah.id.
“Ke depannya, kami berkomitmen untuk terus siap bantu dan memberdayakan ribuan UKM agar naik kelas hingga mampu menembus pasar internasional," ujar Andi Djoewarsa.
Dia pun berharap kegiatan pelatihan dan pemberdayaan UKM ini dapat memberikan manfaat berkelanjutan bagi para pelaku UKM di Indonesia. (mrk/jpnn)
Ninja Xpress mendukung pelaku UKM memiliki kemampuan untuk melakukan penetrasi pasar melalui pelatihan dan pemberdayaan usaha kecil menengah
Redaktur & Reporter : Sutresno Wahyudi
- SCG Dorong Green Growth, Integrasi Pertumbuhan Ekonomi dan Keberlanjutan Lingkungan
- Kanwil Bea Cukai Jatim II Dorong UMKM untuk Berkontribusi dalam Rantai Pasok Global
- Bea Cukai Jakarta Berikan Izin Pusat Logistik Berikat untuk Epson Indonesia
- Universitas Terbuka Menggandeng UI Buka Program Vokasi Baru
- KNPI Ajak Seluruh Pemuda Bergerak Mewujudkan Indonesia Emas 2045
- IHCBS 2024: Wujudkan Indonesia Emas 2045 Melalui Transformasi SDM & Bisnis