Ninja Xpress Siap Bantu Pemberdayaan UKM Melalui Pemanfaatan Social Commerce

Ninja Xpress Siap Bantu Pemberdayaan UKM Melalui Pemanfaatan Social Commerce
Dari kiri ke kanan: Head of Trade Marketing Ninja Xpress Subarkah Dwipayana, brand owner dari Pempek Belinda Uriel Laguarda, brand owner dari Timonosd Agustina, dan founder dari Sneakershoot Doni. Foto: Dokumentasi Ninja Xpress

Oleh karena itu, lanjut Doni, dengan Ninja Xpress membantu UKM membuatkan website membantu validitas usahanya.

Brand owner dari Pempek Belida Uriel Laguarda mengungkapkan tantangan utama dalam pemanfaatan social commerce adalah saat beriklan.

Untuk mengiklankan produk di sosial media hal yang sangat penting, yaitu tepat sasaran baik waktu beriklan maupun tepat sasaran dalam menargetkan audiens disesuaikan dengan waktu-waktu tertentu karena ada masa dimana beriklan lebih mahal di momen tertentu.

"Tantangan lainnya adalah pengiriman yang dapat mengantarkan produk cepat (makanan) dengan harga terjangkau dan hal tersebut dapat dijawab melalui pengiriman Ninja Xpress yang harganya sangat terjangkau bagi UKM," ungkapnya.

Brand owner dari Timonosd Agustina menambahkan para pelaku UKM juga perlu beradaptasi dengan perkembangan social commerce, termasuk di dalamnya memahami algoritma dari sosial media itu sendiri untuk menjangkau lebih banyak audiens.

Salah satu hal yang dilakukan adalah terus berkreasi dengan konten-konten yang relevan dengan target audiensi.

Melihat tantangan tersebut, Ninja Xpress sebagai sahabat UKM juga menyediakan fasilitas Ninja Studio sebagai ruang explorasi bagi para pelaku UKM untuk membangun interaksi dengan customer secara offline. (mrk/jpnn)

Ninja Xpress meluncurkan hasil riset Suara UKM Negeri Vol 4 yang membahas tentang 'Seluk Beluk Social Commerce di Indonesia'


Redaktur & Reporter : Sutresno Wahyudi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News