Nippon Paint Beri Apresiasi Puluhan Ribu Mitra Toko
jpnn.com, MEDAN - Nippon Paint melalui gelaran akbar Dealer’s Nite mempersembahkan berbagai apresiasi dan penghargaan untuk para mitra toko, secara tatap muka.
Medan merupakan salah satu kota berlangsungnya Dealer’s Nite untuk Mitra Toko area Aceh dan Sumatera Utara.
Januari 2023 ini merupakan kali pertama diadakan secara offline, setelah dua tahun sebelumnya berlangsung secara online imbas dari pandemi Covid-19.
Selama 53 tahun, Nippon Paint Indonesia terus berkembang menjadi perusahaan cat dan pelapis terdepan yang memberikan kontribusi pada pengembangan masyarakat dengan menciptakan produk dan pelayanan yang inovatif.
Hal ini tidak luput dari kekuatan jalur distribusi Nippon Paint di 62 Kota di Indonesia dan dukungan lebih dari 40 ribu Mitra Toko.
“Kontribusi seluruh Mitra Toko sebagai distributor resmi Nippon Paint membuat kami menjadi produk kepercayaan konsumen, maka kami sangat positif menyambut 2023 dengan growth 28%,” ujar Mark Liew, General Manager (TU Division) Nippon Paint Indonesia di Hotel Adi Mulia, Medan, Sumatera Utara (28/1).
Mark Liew menambahkan Aceh dan Sumatera Utara masuk dalam wilayah dengan permintaan cat yang cukup tinggi.
Pangsa pasar di Sumatera Utara didominasi oleh permintaan produk–produk premium seperti; Nippon Weatherbond Solareflect, Nippon Elastex Waterproof 3-IN-1, Nippon Bee Brand 1000, Nippon Vinilex Series dan Nippe Series.
Sebagai wujud komitmen dan rasa terima kasih Nippon Paint terhadap para mitra toko, kami menyelenggarakan acara khusus bertajuk ‘Dealer’s Nite’.
- Nippon Paint Indonesia Ajak Masyarakat Pesisir Bima Jaga Ekosistem Laut
- NIPPON PAINT Bersama PPI Curug Hadirkan Aviation Discovery Day
- Wujudkan Ruang Ibadah yang Nyaman, NIPPON PAINT Percantik 51 Musala di Jateng
- NIPPON PAINT Meluncurkan Spotless Plus Series, Rumah jadi Lebih Sehat
- Nippon Paint Dukung Pameran 365, Perjalanan Kehidupan Indra Leonardi
- Propan Sandimas Experience Center Hadir di PIK 2, Ini Kata Dirjen Perumahan