Nismah, Gadis Yatim Berdarah Sumbawa Hidup Memprihatinkan di Palestina
jpnn.com, LOMBOK - Nismah Nadim Yunis Fayyath, gadis yatim berusia sebelas tahun itu tinggal dengan kondisi ekonomi yang sulit bersama kakek dan neneknya di Deir al-Balah, Palestina.
Dia merupakan anak dari seorang ibu yang berasal dari Nusa Tenggara Barat.
Pada akun Bang Onim Channel di YouTube disebutkan, Nismah merupakan anak dari wanita asal Sumbawa Besar, Sumbawa, NTB, bernama Rahmawati Abdul Hakim Ibrahim (almarhumah).
Rahmawati menikah pada 2005 dengan pria asal Kota Deir al-Balah bernama Nadim Yunis Fayyath.
Setelah menikah, mereka bekerja di Jeddah, Arab Saudi.
Ayah Nismah mengajak seluruh keluarganya tinggal di Jeddah selama beberapa tahun. Nismah pun lahir di Jeddah, 2 November 2009.
Rahmawati Abdul Hakim Ibrahim wafat di Jeddah pada 17 Agustus 2011.
Faktor ekonomi membuat kakek dan neneknya membawa Nismah pulang ke Jalur Gaza.
Nismah tinggal bersama kakek dan neneknya di Palestina dalam kondisi memprihatinkan.
- PP Hima Persis Dukung Pidato Presiden Prabowo di KTT D-8 Perihal Solusi untuk Kemerdekaan Palestina
- Parlemen Indonesia-Mesir Sepakat Dukung Kemerdekaan Palestina
- Kunjungi Markas PBB, Fraksi PKS DPR Perjuangkan Nasib Anak-Anak Gaza Korban Agresi Israel
- Dunia Hari Ini: Australia Ikut Mendukung Gencatan Senjata di Gaza
- 26 Kontainer Bantuan Kemanusiaan RI untuk Palestina Tertahan di Rafah
- Sultan Dorong Pemerintah RI Proaktif Ambil Bagian Dalam Konferensi Internasional Pembentukan Negara Palestina