Nissan Kicks 2025 Tawarkan Opsi Penggerak Semua Roda
jpnn.com - Nissan baru saja memperkenalkan generasi terbaru dari crossover andalannya, Kicks.
Nissan Kicks terbaru dengan banyak ubahan rencananya akan dipajang di New York Auto Show minggu depan.
Tampilannya jauh berubah dengan kesan tegas. Desainnya disebut mengambil inspirasi dari Nissan Pathfinder.
Secara dimensi, Nissan Kicks 2025 dibuat makin lebar dengan jumlah kompartemen yang bertambah banyak.
Pasalnya, bodi dibuat melar ke samping, panjang, hingga ke atas.
Nissan Kicks terbaru juga untuk pertama kalinya mengadopsi sistem penggerak semua roda sebagai opsi.
Di balik bonnet, Kicks menawarkan pilihan mesin bensin baru yang lebih besar, 2.0 liter 4 silinder NA yang menghasilkan tenaga 139 Hp dan torsi 190 Nm.
Daya yang dihasilkan itu diklaim mengalami peningkatan signifikan sebesar 17 Hp dan torsi 36 Nm.
Nissan baru saja memperkenalkan generasi terbaru dari crossover andalannya, Nissan Kicks 2025
- Siap-Siap, Nissan Akan Meluncurkan 16 Unit Mobil Listrik Baru
- BMW Gandeng Redwood Materials Untuk Mendaur Ulang Baterai Kendaraan Listrik
- Nissan Pamer 2 Mobil Listrik yang Bisa Parkir Sendiri di GIIAS 2024
- Nissan Bersiap Uji Coba Baterai Solid State, GT-R yang Pertama Pakai?
- Honda dan Nissan Bersiap Mengembangkan Mobil Listrik Bersama
- Konsep Hyper Force Segera Mewujud Menjadi Nissan GTR Generasi Berikutnya