Nissan Siap Meluncurkan Mobil Listrik Terbaru di Indonesia, Leaf?
jpnn.com, JAKARTA - Nissan Motor Distributor Indonesia memastikan akan meluncurkan mobil listrik terbaru bernama Leaf ke pasar otomotif tanah air dalam waktu dekat.
Informasi itu diketahui setelah Nissan mengunggah sebuah foto model barunya di akun resminya di Instagram.
Dari foto tersebut, hanya menampilkan siluet bagian belakang dengan lampu stop menyala dan terdapat emblem logo zero emission.
Nissan tidak menyebutkan kapan mobil ramah lingkungan itu akan dihadirkan. Nissan hanya menulis pesan Coming Soon.
Bersiaplah untuk kehadiran produk terbaru Nissan di Indonesia yang akan memberikan rasa baru berkendara ramah lingkungan," tulis Nissan sebagai keterangan foto.
Mobil itu dikabarkan akan dilengkapi teknologi mutakhir untuk pengguna di Indonesia.
"Menjadi partner berkendara dengan teknologi mutakhir dari masa depan yang siap menemani," tulisnya lagi.(ddy/jpnn)
Nissan Motor Distributor Indonesia memastikan akan meluncurkan mobil listrik terbaru ke pasar otomotif tanah air dalam waktu dekat.
Redaktur & Reporter : Dedi Sofian
- Honda Membantah Melakukan Penyelamatan Untuk Nissan
- Kaleidoskop 2024: Jajaran Mobil Baru yang Meluncur di Pasar Otomotif Indonesia
- Gaikindo Yakin PPN 12 Persen Tidak Berdampak Negatif Pada Penjualan Kendaraan
- Honda, Nissan, dan Mitsubishi Jajaki Kemitraan Strategis
- Konon, Produsen iPhone Pengin Mengakuisisi Nissan
- Nissan Mengungkap Kelahiran Mobil Legendaris R32 Skyline GT-R Versi Listrik