Nizar Julfikar Tidak Gentar Lawan Jakarta LavAni Allo Bank di Final Proliga 2023

jpnn.com, JAKARTA - Kapten tim Jakarta Bhayangkara Presisi, Nizar Julfikar mengaku tidak gentar menghadapi Jakarta LavAni Allo Bank di partai grand final Proliga 2023.
Pevoli kelahiran 12 September 1994 itu mengaku timnya sudah melakukan pembenahan untuk menghadapi partai pemungkas turnamen akbar bola voli tanah air itu.
"Kami tidak memilih lawan, siapa pun lawannya di final pasti yang terbaik," ungkap suami dari Asih Titi Pangestuti itu.
Menghadapi partai grand final, Jakarta Bhayangkara Presisi sudah melakukan banyak pembenahan.
Tim asuhan Raidel Toiran itu akan memperkuat serangan dan merapatkan barisan pertahanan untuk bisa meraih gelar juara Proliga perdana mereka.
"Kami sudah melakukan evaluasi untuk pertandingan final. Pastinya evaluasi dilakukan dengan melihat hasil di laga-laga sebelumnya," tambah mantan penggawa Surabaya Samator itu.
Jakarta Bhayangkara Presisi untuk kali pertama akhirnya lolos babak grand final Proliga 2023 seusai finis kedua di final four.
Rendy Tamamilang duduk di posisi runner up seusai mengoleksi 12 angka hasil dari tiga kali menang di enam laga.
Kapten tim Jakarta Bhayangkara Presisi, Nizar Julfikar mengaku tidak gentar hadapi Jakarta LavAni Allo Bank di partai grand final Proliga 2023
- Klasemen Proliga 2025 Sektor Putra: Bhayangkara Tempel Ketat LavAni, Penentuan di Palembang
- Berjaya di Pontianak, Bhayangkara Presisi Langsung Fokus Menghadapi LavAni
- Targetkan Sapu Bersih Kemenangan, Bhayangkara Presisi Ogah Kehilangan Muka di Pontianak
- Proliga 2025: Popsivo Polwan Berharap Duet Neriman dan Bethania Kembali Moncer
- Jakarta Bhayangkara Presisi dan Popsivo Polwan Pasang Target Tinggi di Proliga 2025
- Daftar Peraih Penghargaan Individu Proliga 2024: Rendy Tamamilang Ukir Tinta Emas