NOAH Rilis Album Baru Tahun Ini?
jpnn.com - Grup musik NOAH punya satu resolusi yang ingin dicapai pada 2019. Keinginan band yang diisi Ariel (vokal), Uki (gitar), Lukman (gitar), dan David (keyboard) itu yakni segera meluncurkan lagu terbaru.
"Memang dari kemarin belum sempat keluarin album karena banyak project di luar album. Mudah-mudahan di 2019 keluar album dan lancar," kata gitaris NOAH, Uki di Pantai Carnival Ancol, Jakarta, Senin (31/12) malam.
Para personel mengungkapkan bahwa proses pengerjaan album telah dilakukan sejak tahun lalu. Namun semua belum rampung karena terkendala pengisian lirik lagu. Selain itu NOAH juga memutuskan menambah satu lagu lagi dari rencana awal delapan materi.
"Progress-nya tinggal lirik, dan nambah satu (lagu) baru lagi," ujar Uki.
"Tadinya 8 lagu, terus diakhir-akhir pas sudah mau rilis, kami dapat lagu baru yang oke. Jadi, akhirnya nambah lagi," tambah Ariel, vokalis NOAH.
NOAH terakhir meluncurkan full album yakni Seperti Seharusnya pada 2012 silam. Mereka juga sempat membuat mini album berjudul Second Chance yang dirilis pada 2014 lalu. (mg3/jpnn)
Hampir tujuh tahun menyandang nama NOAH, Ariel Cs baru menelurkan satu full album. Kapan mereka bakal mengeluarkan album baru?
Redaktur & Reporter : Dedi Yondra
- Shindy Fioerla Ajak Puluhan Anak Yatim Rayakan Ulang Tahun Noah
- Rilis Album Baru, Feby Putri Tambahkan Lirik Bahasa Makassar dalam Lagunya
- Rilis Kepastian, Erlyn Suzan Alih Genre dari Dangdut ke Pop
- Dzawin Tampil dengan Menyampaikan Keresahan Lewat Lagu Sisi Lain
- Didukung Rowman Ungu dan Reynold OmOm, Syiwa Rilis Album Mini Baru
- Band LJF Luncurkan Album Kehadiran